SuaraSumut.id - PSMS Medan memboyong pemain anyar Jose Valencia dari Yangon United, Myanmar. Pemain berpaspor Kolombia ini akan mengisi posisi striker di klub berjuluk Ayam Kinantan.
Dilihat dari akun instagram @official_psmsmedan, Minggu (5/11/2023), tampak PSMS membagikan video perkenalan terhadap Jose Valencia. Ternyata Jose bukan sekadar striker asing.
Dari video terlihat aksi Jose yang merobek gawang kiper legendaris Spanyol, Iker Casillas. Momen Jose mencetak gol lewat kepala terjadi saat dia masih berseragam Feirense, klub Liga Portugal.
Gol Jose terjadi saat timmya Feirense berhadapan dengan FC Porto di Liga Portugal, pada tahun 2018 silam. Skor berakhir 2-1 untuk kemenangan FC Porto.
Selain pernah memperkuat Feirense, Jose memperkuat Centra Cordoba di Argentina pada tahun 2019. Terakhir Jose memperkuat Yangon United di Myanmar sebelum akhirnya pindah ke PSMS Medan.
"PSMS Ribak Sude," kata Jose dengan semangat.
Fans PSMS Medan pun menyambut antusias kedatangan Jose Valencia dan berharap segera memberikan kontribusi nyata dalam mencetak gol.
"Kalau gawang Casillas bisa kau bobol, masa iya penjaga gawang klub-klub Liga 2 gak bisa kau bobol," ungkap warganet.
"Semoga kehadirannya membuat PSMS Medan ke Liga 1," harap warganet.
Berita Terkait
-
Profil Ronny Pasla, dari Lapangan Tenis hingga Jadi Ikon di Bawah Mistar Timnas Indonesia
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
Kronologis Kiper Muda Rizki Nurfadilah Jadi Korban TPPO: Berawal Pesan Misterius di FB
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Beri Support ke PSMS, Bobby Nasution Pastikan Stadion Utama Sumut Siap Digunakan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?