SuaraSumut.id - Charta Politika melakukan survei terkait peta elektoral pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan pendaftaran capres-cawapres dalam Pemilu 2024.
Dalam surveinya, Charta Politika juga mengukur sejauh mana Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres mendampingi Prabowo Subianto. Hasilnya sebanyak 48,9 persen responden menilai Gibran tidak pantas menjadi cawapres.
"Sebanyak 48.9% responden menilai Gibran Rakabuming Raka tidak pantas menjadi calon Wakil Presiden 2024. Dari jumlah tersebut, mayoritas menilai bahwa Gibran masih terlalu muda dan kurang pengalaman. (55.4%)," tulis narasi dalam unggahan akun X Charta Politika seperti dilihat, Senin (6/11/2023).
Responden yang menilai Gibran pantas menjadi cawapres berjumlah 38,2 persen. Di bawahnya menyusul responden yang tidak jawab atau tidak tahu sebesar 12,9 persen.
Selain dianggap responden kurang pengalaman, sebanyak 26,7 persen responden menilai majunya Gibran dalam Pilpres 2024,merupakan praktek politik dinasti yang sedang dilakukan Presiden Jokowi.
Kemudian 12,4 persen responden menilai majunya Gibran sebagai cawapres merupakan bentuk nyata penyalahgunaan kekuasaan oleh Presiden Jokowi.
Dan terakhir sebanyak 3,2 persen responden menilai Gibran orang yang ambisius dan tidak punya loyalitas terhadap partai politik/organisasi. Hasil survei yang dibagikan lewat akun X ini seketika ramai mendapatkan tanggapan dari warganet.
"Faktanya kita lihat aja sendiri di pemilu ini," ungkap warganet.
"Gibran harus banyak belajar mengenai ekonomi dan politik serta kesetaraan 10 tahun lagi @gibran_tweet akan lebih dewasa dan matang dalam berpolitik," kata warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
Refleksi 2025: Akademisi UII Nilai Pemerintahan Prabowo-Gibran Sarat Masalah HAM dan Militerisasi
-
Gibran Kaget Lihat Ojol Bertongkat di Semarang, Langsung Tanya: 'Sudah Aman?'
-
Gibran Bagi-bagi Kado Natal di Bitung, Ratusan Anak Riuh
-
Baju Basah Demi Sekolah, Curhat Pilu Siswa Nias Seberangi Sungai Deras di Depan Wapres Gibran
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus