SuaraSumut.id - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep blusukan ke pasar tradisional seperti Pasar Sei Kambing, Kota Medan, Sumatera Utara, Senin (13/11/2023).
Saat blusukan, Kaesang membawa istrinya Erina Gudono. Dirinya berharap pasar tradisional di Medan menjadi lebih baik lagi kondisinya.
"Bagaimanapun harus diperbaiki jauh lebih modern, sudah baik tapi harus jauh lebih baik," kata Kaesang melansir Antara.
Blusukan di Pasar Sei Kambing ini merupakan rangkaian safari politik Kaesang bersama rombongan DPP PSI. Kaesang dan Erina menyapa sejumlah pedagang dan masyarakat yang berbelanja di pasar itu.
Mereka membeli kopi Sidikalang khas Sumatera Utara. Kemudian bergeser membeli buah-buahan. Kaesang dan Erina lalu membeli pernak-pernik pedagang seperti jepitan rambut dan lainnya.
Selain itu, Kaesang juga memboyong jeruk asal dari Kabupaten Karo. Tidak sedikit yang meneriaki nama Kaesang di keramaian pasar tersebut.
Ketika ditanya apa alasannya menyambangi pasar-pasar tradisional, putra bungsu Presiden Jokowi ini mengaku sedang ingin minum es jeruk di Medan.
"Semalam dibikinin es jeruk sama Mbak Iyang (Kahiyang-red), jadi saya pengen beli," jelasnya.
Kedatangan Kaesang disambut antusias masyarakat dan pedagang. Beberapa ada yang memanggil agar singgah dan belanja di kiosnya. Ada juga yang mengajak berswafoto bersama.
Beberapa masyarakat ada yang salah mengenali Kaesang dengan panggilan Gibran. Kaesang juga blusukan di Pasar Panjus Padang Bulan Medan.
Berita Terkait
-
Konsep 'Perorangan' Bikin PSI dan Jokowi Untung
-
FOLU Net Sink 2030: Skandal Nepotisme Menhut Bagi-bagi Jabatan ke Kader PSI
-
PSI Jadi Partai Perorangan: Warisan Jokowi untuk Kaesang?
-
Tampak Kompak dengan Wapres Gibran Saat Hadiri Pertemuan, Tas Mewah Kaesang Pangarep Tuai Sorotan: Berapa Harganya?
-
PSI Perorangan Disebut Bisa Bikin Jokowi Ketiban Untung, Asal...
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda