SuaraSumut.id - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka akan datang ke Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), hari ini Sabtu (18/11/2023) sore.
Kedatangan Gibran untuk menghadiri konsolidasi partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Acara akan digelar di Medan International Convention Center (MICC), Jalan Ringroad, Medan Sunggal.
Konsolidasi ini akan diikuti oleh pimpinan delapan parpol KIM seperti Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, Gelora, PSI, Garuda, dan Prima.
Selain konsolidasi, kedatangan sosok yang mendampingi calon presiden (capres) Prabowo Subianto di Pilpres 2024 juga akan bertemu dengan relawan.
"Konsolidasi relawan dan konsolidasi Koalisi Indonesia Maju tingkat Sumatera Utara," kata Sekjen Partai Gerindra Sumut Sugiat Santoso saat dikonfirmasi SuaraSumut.id.
Sugiat menjelaskan Gibran akan tiba di Sumut pada Sabtu 18 November 2023, sekitar pukul 09.00 WIB di Bandara Silangit, Tapanuli Utara dan kemudian menuju ke Geosite Sipinsur atau Desa Wisata Pearung dan bertemu masyarakat.
"Ke salah satu desa wisata di sana sekaligus berinteraksi dengan masyarakat di Tapanuli, yang merupakan basis pendukung Pak Jokowi," ujar Sugiat.
Selanjutnya pada Sabtu siang, putra Presiden Jokowi ini akan bertolak ke Medan menghadiri acara konsolidasi partai Koalisi Indonesia Maju terdiri dari di gedung MICC.
"Silaturahmi dengan pimpinan partai Koalisi Indonesia Maju se-Sumatera Utara yang terdiri dari caleg DPR RI, caleg provinsi. Ketua, sekretaris, bendahara, pimpinan partai yang tergabung di Koalisi Indonesia Maju se Sumatera Utara. Sekitar 2 ribu hingga 3 ribuan lebih yang hadir," jelas Sugiat.
Pada Sabtu malam, Gibran akan bertemu dengan para influencer muda, pegiat UKM dan YouTuber muda se-Kota Medan.
Berita Terkait
-
Bawaslu Ungkap 5 Pelanggaran Pilkada Maluku: Politik Uang hingga Pencoblosan Surat Suara Sisa
-
Gibran Blusukan ke Lokasi Banjir Kampung Melayu dan Cawang, Bagikan Sembako
-
Fufufafa Diduga 4 Kali Pindah SMA, Publik Tuntut Sekolah Segera Klarifikasi: Masa Lalunya Gak Jelas!
-
Teori Dokter Tifa Sebut Ijazah SMA Fufufafa Meragukan: Pindah Sekolah 4 Kali
-
Gibran Tinjau Lokasi Banjir Kebon Pala, Warga: Baru Kali Ini Wapres Mau Turun Langsung
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Jalur Medan-Berastagi Dibuka untuk Evakuasi, Transportasi Umum Belum Bisa Lewat!
-
Guru Pedalaman Aceh Puji Kebijakan Presiden Prabowo Subianto Naikan Gaji Pendidik: Kabar yang Telah Lama Kami Nantikan!
-
10 Kecamatan di Medan Terendam Banjir, Ribuan Rumah Terdampak
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya