SuaraSumut.id - PT Pegadaian Kanwil 1 Medan menggelar coaching clinic bersama puluhan anak-anak di Lapangan TD Pardede, pada Jumat 17 November 2023 kemarin.
Coaching Clinic Bola Mania ini dihadiri oleh para legenda PSMS Medan seperti Abdurrahman Gurning, Tumsila dan Donny F Siregar dan para mantan pemain sepakbola lainnya.
"PT Pegadaian menjadi sponsor utama pertandingan sepakbola Liga 2 musim 2023/2024. Kita berinisiatif mengadakan coaching clinic dengan tujuan ingin mensukseskan tahun emas persepakbolaan di Indonesia tahun 2045," ucap Pimwil PT Pegadaian Kanwil 1 Medan, Arief Rinardi Sunardi.
Arief berharap anak-anak yang akan dibekali pengetahuan sepakbola melalui coaching clinic dapat menjadi calon-calon penerus pemain timnas yang berlaga di kompetisi dunia. Dirinya ingin ajang pencarian bakat sepakbola tidak sampai di sini saja.
"Kita (Pegadaian Medan) berencana akan menggelar kompetisi bola tingkat SSB di wilayah kerja Kanwil 1 Medan meliputi Sumut dan Aceh," ujar Arief.
Dirinya juga berharap melalui ajang ini bisa menggairahkan anak-anak di Kota Medan, untuk lebih mencintai olahraga sepakbola.
Sementara itu, legenda PSMS era 60-70 Tumsila mengapresiasi gagasan dan inisiatif mengadakan coaching clinic untuk generasi penerus sepakbola ini.
"Coaching clinic seperti jarang sekali dilakukan buat mencari talenta-talenta muda sepakbola. Saya sangat mendukung dan mengapresiasi. Kegiatan ini sangat bermanfaat sebagai upaya mencari calon penerus PSMS masa mendatang khususnya calon timnas ke depan," ungkapnya.
Menyemarakan coaching clinic Pegadaian Medan akan digelar pertandingan persahabatan antara tim Pegadaian Medan dan tim legenda PSMS yang akan berlangsung Sabtu 18 November 2023 di Lapangan TD Pardede.
Berita Terkait
-
Pemain Muda Lokal di Balik Keganasan Malut United Musim ini, Timnas Indonesia Wajib Coba?
-
Kabar Teranyar Kontrak Mees Hilgers Bersama FC Twente, Bagaimana Nasibnya?
-
Perkenalan John Herdman Dikomentari Media Vietnam, Bahas Soal Proses
-
Prestasi Peter White Sebagai Pelatih Inggris Tersukses di Timnas Indonesia, John Herdman Gentar?
-
Justin Hubner Blak-blakan soal Tekanan Main di Timnas Indonesia: Lebih Kejam Dibanding Belanda
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat