SuaraSumut.id - Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menjadi sorotan publik karena salah ucap dengan menyebut asam sulfat baik untuk ibu hamil.
Berbagai pihak pun mengkritik pernyataan putra bungsu Presiden Jokowi ini. Salah satunya dari novelis kenamaan Indonesia Okky Madasari.
Menurut Okky, capres-cawapres mestinya melempar kebijakan dan gagasan ke masyarakat, bukan hanya gimmick semata. Apalagi malah berlagak menjadi penyuluh kesehatan.
"Banyak orang memang ga tahu apa itu asam sulfat dan asam folat. Oleh karena itu, jika Anda cawapres fokus ke kebijakan & gagasan. Jangan berlagak jadi penyuluh kesehatan," tulisnya di akun X seperti dilihat, Selasa (5/12/2023).
Okky juga menyindir kegiatan bagi-bagi susu ke masyarakat bukanlah kerjaan capres dan cawapres.
"Bagi-bagi susu kotak itu juga bukan kerjaan capres cawapres. Kecuali elo diendorse sama pabrik susu," sindirnya.
Diketahui, Gibran Rakabuming kedapatan keliru membedakan antara asam folat dengan asam sulfat saat sedang membahas salah satu program kampanye Kartu Indonesia Sehat (KIS) khusus ibu dan anak.
Kartu itu sengaja dibuat Gibran untuk dapat memonitor tumbuh kembang anak bahkan ketika masih di dalam kandungan. Namun, saat jadi pembicara dalam suatu acara diskusi, Gibran rupanya salah menyebut nutrisi asam folat dengan zat kimia asam sulfat. Video itu pun menjadi viral di media sosial.
"Lalu ketika hamil harus dicek dia misalnya asam sulfat, yodiumnya terpenuhi enggak, ketika anaknya lahir sampai 2 tahun ASI-nya terpenuhi gak, berat badannya tinggi badannya oke gak," kata Gibran.
Mengetahui kesalahannya jadi perbincangan umum, Gibran pun meminta maaf dan mengoreksinya.
Tag
Berita Terkait
-
Gaya Gibran Curi Perhatian, Makna Tas Noken yang Melingkar di Lehernya Saat Tiba di Papua
-
Gaya Gibran Saat Kunker ke Papua: Kalungkan Noken dan Disambut Tari Tifa di Biak
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
Momen Gibran Kasih Perintah Gubernur Kalsel di Depan Warga: Tolong Aspirasi Mahasiswa Diselesaikan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat