SuaraSumut.id - Peristiwa pembunuhan sadis menggemparkan warga di Jalan Mawar, Dusun II Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Jumat (8/12/2023).
Korbannya merupakan seorang wanita bernama Rusmiati (52). Ia ditemukan tewas di dalam rumah dengan kondisi bersimbah darah dan leher nyaris putus.
Pantauan di rumah duka, tampak tenda biru telah terpasang persis di depan rumah. Sejumlah pelayat mulai ramai berdatangan menunggu jenazah selesai diautopsi dari Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
Rumah korban jaraknya hanya sekitar 50 meter dari gang masuk. Rumah permanen yang dihuni korban berada di sebelah kanan di dalam gang. Suasana sehari-hari tampak sepi hingga akhirnya peristiwa berdarah ini menggemparkan warga.
"Biasanya di daerah sini memang sepi," kata adik korban Tina (41) kepada SuaraSumut.id di rumah duka.
Tina mengatakan korban merupakan penderita epilepsi, belum menikah dan tinggal bersama abang kandungnya. Pagi saat kejadian, korban berada sendirian di dalam rumah.
"Saat kejadian dia (korban) sendirian di dalam rumah, abang saya dan anak-anaknya pergi keluar. Korban lagi makan di dapur," kata Tina.
Saat sendirian di rumah, pelaku datang dan mencuri tabung gas yang berada di dapur. Aksi pelaku diketahui korban. Pelaku yang panik lalu menggorok leher korban dan membiarkanya terkapar di dapur rumah hingga akhirnya meninggal dunia.
"Yang pertama kali tahu abang saya, kemudian menelepon saya, dibilangnya korban terkapar, lehernya dipotong. Tabung gas juga hilang, satu yang hilang," ucapnya.
Keluarga lalu melaporkan kejadian ini ke Polsek Medan Labuhan. Pihak kepolisian yang mendapat laporan turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Jenazah dibawa polisi ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk autopsi," ungkapnya.
Pelaku diduga pecandu narkoba
Tina mengatakan terduga pelaku yang mencuri tabung gas dan membunuh korban diduga pecandu narkoba.
"Terduga pelaku saya dapat kabar sudah ditangkap, orang sini juga," cetusnya.
Pelaku merupakan seorang pemuda berusia 23 tahun berinisial F dan saat ini menjalani pemeriksaan di kantor polisi.
Berita Terkait
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Dua Pelaku Pembunuhan Pria di TPU Bekasi Ditangkap, Polisi Sebut Teman Lama Korban!
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat