SuaraSumut.id - Selama Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, ruas Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat dibuka gratis untuk masyarakat umum.
Hal ini disampaikan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumut Kombes Pol Muji Ediyanto lewat keterangan video kepada SuaraSumut.id, Jumat (22/12/2023).
Ia menjelaskan, ruas Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat ini mulai dibuka gratis pada Jumat 22 Desember 2023 sampai dengan 10 Januari 2024 dengan rute Tebing Tinggi-Indra Pura dan Tebing Tinggi-Sinaksak.
"Mulai hari ini tanggal 22 Desember sampai dengan tanggal 10 Januari ruas jalan tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat tepatnya di seksi dari Tebing Tinggi ke Indra Pura dan kemudian Tebing Tinggi-Sinaksak akan diberlakukan fungsional," ujarnya.
Muji menjelaskan ruas jalan tol ini dibuka secara gratis, selama 24 jam untuk melayani masyarakat yang merayakan libur Natal dan Tahun Baru 2024.
"Gratis untuk melayani masyarakat yang akan merayakan liburan Nataru dan ini akan dibuka selama 24 jam. Semoga semuanya aman lancar dan tertib," tukasnya.
Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat atau dijuluki Jalan Tol Kutepat ini dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) untuk mempermudah akses wisatawan menuju Danau Toba.
Hadirnya ruas jalan tol ini memangkas waktu perjalanan dari Medan ke Danau Toba dari semula 6 sampai 7 jam menjadi 3 jam saja.
Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat ini memiliki panjang total 143,25 km dan akan dilengkapi dengan 3 rest area, 1 di ruas Tebing Tinggi-Indrapura tipe B luasnya 4 hektare.
Lalu di Serbelawan-Siantar ada rest area tipe A yang luasnya 7 hektare, terakhir ada rest area tipe B dengan luas 4 hektare yang sudah mendekati pintu keluar Siantar.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Daftar Tol Gratis dan Diskon Selama Libur Nataru 2025-2026
-
Pengendara Mobil Gratis Masuk Tol KATARAJA, Catat Harinya!
-
Macet TB Simatupang Berkurang! Tol FatmawatiPondok Indah Tetap Gratis sampai Oktober
-
Jalur Tol Gratis dari Gerbang Tol Fatmawati 2 Kurangi Macet 24 Persen, Bakal Dibuka hingga Oktober?
-
Libur Nataru 2024 Dijaga 141.605 Aparat, Polda Metro ke Warga: Hati-hati, Jangan Euforia Berlebihan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat