SuaraSumut.id - Telkomsel menggelar acara nonton bareng film Aquaman and The Lost Kingdom di Medan, melalui program loyalitas Telkomsel Prestige, Jumat (29/12/2023).
Program ini tidak hanya dilakukan di Medan, namun di 11 kota lainnya yakni Pekanbaru, Palembang, Jakarta Selatan, Bogor, Tangerang Selatan, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Pontianak, Makassar dan Denpasar.
Demikian dikatakan oleh Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki Hamsat Bramono.
"Melalui kegiatan nonton bareng serantak ini, kita tidak hanya memberikan pengalaman keseruan dan kebersamaan tak terlupakan bagi pelanggan, namun juga semakin mengukuhkan ikatan dengan para pelanggan," katanya.
Dengan menukarkan 20 Telkomsel Poin atau 200 IndiHome Poin yang dimiliki, pelanggan telah mengikuti keseruan nonton bareng Aquaman.
Pelanggan dapat menikmati keuntungan eksklusif yang tidak hanya terbatas pada akses nonton bareng. Program loyalitas ini juga memberikan ragam benefit, diskon, dan keistimewaan lainnya yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan setia.
Keuntungan tersebut mencakup antrian prioritas untuk layanan di tiap GraPARI dan Call Center, bonus dan potongan harga khusus berbagai produk gaya hidup digital Telkomsel seperti Kuncie dan berlangganan platform streaming video.
Kemudian bonus nada sambung pribadi, beragam penawaran hadiah saat momen hari pelanggan, termasuk penawaran menarik lain dari berbagai mitra.
"Kita berharap acara nonton bareng serentak ini dapat menjadi momentum spesial bagi pelanggan setia, sekaligus sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasih Telkomsel kepada pelanggan atas dukungan dan kesetiaannya selama ini," katanya.
Berita Terkait
-
Telkomsel Prediksi Lonjakan Trafik Data 16 Persen RAFI 2025, Antisipasi Keramaian di POI Pakai AI
-
Telkomsel Hadirkan Lebih dari 1.400 BTS 5G di Kawasan Jabotabek
-
Bantah Isu Pecah Kongsi dengan Rico Waas, Bobby Nasution Salahkan OPD
-
Siapa Van de Parvert? Pemain Keturunan Medan-Jogja yang Dikontrak Ajax, Jadi Aset Indonesia!
-
Beli Pulsa Telkomsel di BRImo, Dapat Gratis Pulsa!
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda