SuaraSumut.id - Telkomsel menggelar acara nonton bareng film Aquaman and The Lost Kingdom di Medan, melalui program loyalitas Telkomsel Prestige, Jumat (29/12/2023).
Program ini tidak hanya dilakukan di Medan, namun di 11 kota lainnya yakni Pekanbaru, Palembang, Jakarta Selatan, Bogor, Tangerang Selatan, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Pontianak, Makassar dan Denpasar.
Demikian dikatakan oleh Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki Hamsat Bramono.
"Melalui kegiatan nonton bareng serantak ini, kita tidak hanya memberikan pengalaman keseruan dan kebersamaan tak terlupakan bagi pelanggan, namun juga semakin mengukuhkan ikatan dengan para pelanggan," katanya.
Dengan menukarkan 20 Telkomsel Poin atau 200 IndiHome Poin yang dimiliki, pelanggan telah mengikuti keseruan nonton bareng Aquaman.
Pelanggan dapat menikmati keuntungan eksklusif yang tidak hanya terbatas pada akses nonton bareng. Program loyalitas ini juga memberikan ragam benefit, diskon, dan keistimewaan lainnya yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan setia.
Keuntungan tersebut mencakup antrian prioritas untuk layanan di tiap GraPARI dan Call Center, bonus dan potongan harga khusus berbagai produk gaya hidup digital Telkomsel seperti Kuncie dan berlangganan platform streaming video.
Kemudian bonus nada sambung pribadi, beragam penawaran hadiah saat momen hari pelanggan, termasuk penawaran menarik lain dari berbagai mitra.
"Kita berharap acara nonton bareng serentak ini dapat menjadi momentum spesial bagi pelanggan setia, sekaligus sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasih Telkomsel kepada pelanggan atas dukungan dan kesetiaannya selama ini," katanya.
Berita Terkait
-
Indonesia Rising Stars Award 2026 Beri Apresiasi untuk PLN Mobile
-
Peran Inovatif Telkomsel Berbuah Penghargaan Impact Solution
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional