SuaraSumut.id - Ketua PPK Pakantan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, Parlan Soraya Lintang meninggal dunia.
Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh mengatakan pihaknya masih menyelidiki penyebab meninggalnya Parlan.
"Penyebabnya masih diselidiki," kata Arie melansir Antara, Minggu (18/2/2024).
Informasi sementara dari saksi dan diagnosa dokter, kata Arie, Parlan mengeluh muntah muntah, sakit kepala dan demam hingga kesadarannya menurun dan mendapatkan perawatan.
"Korban meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Permata Madina, Panyabungan, Sabtu 17 Februari 2024 sekitar pukul 12.05 WIB," ucapnya.
Arie dan personelnya pun sudah melayat ke rumah duka di Desa Huta Lancat untuk menyampaikan bela sungkawa dan doa.
Pada kunjungan itu, pihaknya juga menyerahkan bantuan dari Polres Madina untuk meringankan beban keluarga korban.
"Polres Madina mengucapkan duka mendalam atas meninggalnya Parlan, Ketua PPK Pakantan. Semoga yang kami serahkan dapat meringankan beban keluarga yang ditinggalkan," jelasnya.
Dia juga berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan keikhlasan.
"Semoga almarhum diterima semua amal baiknya, diampuni dosanya dan mendapat tempat yang terbaik di sisi Allah," kata Arie.
Berita Terkait
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
-
Aktor Korea Song Jae-rim Meninggal Dunia, Polisi Duga Akibat Bunuh Diri
-
Bisakah Pahala Dihadiahkan untuk Orang Tua yang Telah Meninggal? Ini Penjelasan Muhammadiyah
-
Jennifer Coppen Akhirnya Posting Video Baby Kamari Mukbang Masakan Papa Dali sebelum Meninggal Dunia
-
Penyanyi Senior Tetty Manurung Meninggal Dunia
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Kedipkan Mata ke Istri Orang, Pria di Aceh Tewas Dibacok-Digorok
-
Antisipasi Tingginya Hujan, KAI Sumut Siapkan AMUS
-
Cemburu Berujung Maut, Seret Satu Keluarga Masuk Bui
-
Waspada! Gelombang Tinggi Samudera Hindia Barat Nias Berpotensi 2,5 Meter, Perairan Aceh Juga Terancam
-
Penasehat Hukum Edy Rahmayadi Peringatkan Tim Bobby-Surya Jangan Asal Ngomong soal Situs Benteng Putri Hijau