SuaraSumut.id - Daud Kudiai, anggota Panwaslu Distrik Mimika Barat Jauh yang dilaporkan hilang sejak 11 Februari 2024, akhirnya ditemukan.
Daud ditemukan dalam keadaan sehat pada Rabu 28 Februari 2024. Demikian dikatakan oleh Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra.
"Korban ditemukan sekitar 500 meter dari TKP, dimana saksi melihat korban terakhir," katanya melansir Antara, Kamis (29/2/2024).
Daud dilaporkan hilang saat menghadiri rapat persiapan pemilu di kantor Distrik Mimika Barat Jauh di Potowai Buru.
Tim gabungan yang mendapat informasi melakukan pencarian. Saat tim melakukan pencarian, korban ditemukan sedang berjalan kaki tanpa mengenakan pakaian dengan beberapa luka goresan di tubuhnya.
"Korban lalu dibawa oleh petugas ke Puskesmas Potowai Buru untuk diperiksa kondisi kesehatannya," ujarnya.
Dari laporan yang diterima, kata Gede, terungkap yang bersangkutan anemia, hipertermia dengan suhu tubuh mencapai 39 derajat Celsius, tekanan darah 127/89 mmHg, dan denyut nadi mencapai 139 kali per menit.
"Korban dijadwalkan dibawa ke Timika untuk diperiksa kesehatannya lebih lanjut," cetusnya.
Untuk mencapai Potowai Buru, menempuh sekitar tujuh jam menggunakan perahu motor dari Timika.
Berita Terkait
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
Jerit Ibunda Korban Salah Tangkap Aksi Demo Agustus, Dua Jari Anaknya Patah Diduga Disiksa Polisi
-
Keluarga Fernando Martin Peluk Tim SAR Usai Temukan Jenazah Pelatih Valencia
-
Tim SAR Temukan Jenazah Pelatih Valencia FC Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo
-
Perjalanan Menemukan Diri Sendiri dari Buku Aku yang Sudah Lama Hilang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy