SuaraSumut.id - Salat merupakan rukun Islam kedua. Salah menjadi kewajiban yang harus dilaksanakan oleh setiap muslim. Jika seseorang sengaja meninggalkannya, maka ia telah melakukan dosa sekaligus menjadi fasik.
Salat fardu terdiri dari lima waktu, yaitu subuh, zuhur, asar, magrib, dan isya. Salat lima waktu hukumnya adalah wajib. Salah satu salat yang memiliki jumlah rakaat paling sedikit adalah salat subuh, yaitu dua rakaat.
Saat melaksanakan salat subuh, ada beberapa surat yang dianjurkan untuk dibaca. Lantas apakah boleh membaca surat Al Ikhlas saat salat subuh?
Salat subuh dilakukan pada awal pagi, saat keadaan badan dan pikiran masih segar dan bugar, maka akan menimbulkan sholat yang kusyuk.
Salat subuh memiliki banyak keutamaan. Salah satunya yaitu para malaikat akan menyaksikan seorang muslim yang melaksanakan salat sebagaimana tertuang dalam Al Quran surat Al-Isra' ayat 78:
"Dirikanlah shalat dari sesudah matahari tergelincir sampai gelap malam dan (dirikanlah pula shalat) subuh. Sesungguhnya shalat subuh itu disaksikan (malaikat)".
Penting untuk diketahui bahwa saat salat subuh, bacaan surat-surat pendek seperti surat Al Ikhlas, An Nas, Al Falaq atau surat-surat pendek lainnya tidak dianjurkan dibaca baik pada rakaat pertama maupun rakaat kedua.
Bukan berarti membaca surat-surat pendek saat salat subuh tidak diperbolehkan atau menjadi tidak sah, tentu saja salatnya tetap sah.
Namun akan lebih afdhol membaca surat-surat yang lebih panjang. Hal ini seperti dalam hadist Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad berikut ini.
"Orang itu memanjangkan dua rakaat pertama shalat Zuhur dan meringankan dua rakaat terakhir, meringankan bacaan pada shalat Ashar, dan pada shalat Maghrib membaca qisharul mufashshal (surah-surah pendek), pada shalat Isya membaca wasathul mufashshal (surah yang panjangnya pertengahan), dan pada shalat Subuh membaca thiwalul mufashshal (surah-surah yang panjang)". [HR Imam Ahmad]
Berita Terkait
-
Hukum Qadha Puasa Ramadhan dan Puasa Syawal, Mana Lebih Utama? Ini Kata Ulama
-
Instruksi Gubernur Aceh: Warga Kini Wajib Salat Berjamaah, Bagaimana Reaksi Mereka?
-
Ruben Onsu Ikut Salat Jumat, Auranya Disebut Berbeda
-
Hukum Qadha Puasa Ramadan di Hari Jumat, Boleh atau Tidak?
-
Batal atau Tidak? Ini Hal-hal yang Menyebabkan Batalnya Wudhu
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
8 Hektare Lahan Warga di Aceh Barat Terbakar Selama Ramadan 2025
-
Pria Bunuh Pacar dan Kubur Jasadnya di Kebun Sawit Labusel, Cemburu Korban Dijodohkan
-
Pukul Polisi saat Ditangkap, Maling Motor di Medan Diberi "Hadiah Lebaran"
-
Gunungsitoli Diterjang Banjir, Ratusan Jiwa Terdampak dan Puluhan Rumah Terendam
-
Polres Padang Lawas Tes Urine Dadakan di Arus Balik Lebaran 2025, Ini Tujuannya