SuaraSumut.id - Sebuah video memperlihatkan warung sembako disatroni perampok bersenjata tajam (sajam). Peristiwa terjadi di Jalan Beringin Pasar VII, Desa Tembung, Deli Serdang.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @memomedsos, tampak seorang pria sedang duduk di dalam warung sambil bermain handphone.
Tiba-tiba tiga pria kemudian mendatangi warung tersebut. Terlihat dua pria membawa sajam dan mengancam korban.
Salah seorang pelaku lalu mencoba merampas handphone yang dipegang korban. Tak terima diperlakukan seperti itu, korban pun mencoba melakukan perlawanan.
Para pelaku yang nyaris membacok korban pun memilih mundur dan kabur meninggalkan warung sembako tersebut.
"Terjadi aksi percobaan perampokan di Beringin Tembung Pasar 7, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumut," tulis dalam unggahan, dilihat Selasa (19/3/2024).
"Sejumlah pemuda datang dengan senjata tajam dan mengincar uang serta barang-barang di grosir yang buka 24 jam," sambungnya.
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Jhonson Managara Sitompul saat dikonfirmasi mengaku tengah menyelidiki kajadian itu.
"Kita sudah bentuk tim untuk menyelidiki kejadian tersebut," ungkapnya.
Jhonson menjelaskan korban percobaan perampokan belum mau membuat laporan karena tidak ada barangnya yang hilang.
Meski demikian, pihak kepolisian tetap melakukan penyelidikan untuk memburu pelaku perampokan.
"Kita tetap melakukan pencarian terhadap pelaku," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan