SuaraSumut.id - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024, Korlantas Polri membagikan beberapa kiat untuk mudik yang aman dan nyaman. Mudik perlu dipersiapkan dengan matang karena melibatkan banyak risiko, terutama faktor keselamatan.
Korlantas Polri memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 akan terjadi pada 5 April 2024. Sedangkan arus balik pada 15 April 2024. Guna mengantisipasi kemacetan, Polri mengimbau masyarakat untuk menghindari mudik dan arus balik pada tanggal-tanggal tersebut.
"Bagi masyarakat agar memilih waktu atau tidak melakukan mudik saat waktu puncak mudik dan balik, atau masyarakat dapat memilih waktu berangkat maupun kembali yang tepat untuk menghindari kemacetan," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, melansir Antara, Senin (25/3/2024).
Kiat Mudik Aman dan Nyaman dari Polri:
Persiapkan Diri dan Kendaraan
- Pastikan kondisi fisik dan kendaraan prima sebelum melakukan perjalanan.
- Siapkan saldo kartu tol elektronik yang cukup untuk menghindari antrian di gerbang tol.
Patuhi Peraturan Lalu Lintas
- Patuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan.
Istirahat Jika Lelah
- Jangan memaksakan diri untuk mengemudi secara terus-menerus.
Berdoa Sebelum Berangkat
- Memohon keselamatan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Polri tidak merekomendasikan warga untuk mudik menggunakan kendaraan roda dua. Pasalnya, spesifikasi kendaraan roda dua tidak diperuntukkan untuk perjalanan jauh.
Saran Bagi Pemudik yang Tetap Ingin Menggunakan Kendaraan Roda Dua:
- Pastikan kendaraan prima sebelum melakukan perjalanan.
- Siapkan perlengkapan pendukung, seperti jaket, jas hujan, helm berstandar SNI, dan alat-alat lain yang diperlukan.
- Tidak berbonceng lebih dari satu orang.
- Jangan membawa barang berlebih.
- Istirahat jika lelah.
Dengan mengikuti saran-saran Polri tersebut diharapkan para pemudik dapat melaksanakan perjalanan mudik dengan aman dan nyaman hingga selamat sampai tujuan bertemu keluarga tercinta.
Berita Terkait
-
10 Tips Pendakian Gunung yang Aman: Panduan Lengkap bagi Pendaki
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
6 Mobil Bekas 8 Seater untuk Mudik 2026, Kabin dan Bagasi Lega
-
Serba-Serbi Mudik Gratis Lebaran 2026, Jateng Siapkan 349 Unit Bus!
-
Apa Itu Rompi Lepas? Diprediksi Jadi Tren Baju Lebaran 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana