
SuaraSumut.id - Kawanan geng motor membawa senjata tajam tidak henti-hentinya membuat resah masyarakat dan pengguna jalan di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Aksi geng motor tersebut viral di media sosial. Geng motor yang didominasi remaja itu berkonvoi sambil mengacungkan senjata tajam.
Informasi yang dihimpun, awalnya geng motor tawuran dengan warga di Jalan Sakti Lubis, Medan.
Setelah itu mereka kembali berkonvoi dengan menenteng senjata tajam. Warga lalu melaporkannya kepada pihak berwajib. Polisi pun turun tangan dengan mengejar para geng motor itu.
"Ada sekitar 25 sepeda motor melintas dengan kencang ke arah Underpass Titi Kuning (Jalan Brigjen Zein Hamid) dengan membawa senjata tajam," kata Kapolsek Delitua Kompol Dedy Dharma kepada SuaraSumut.id, Senin (13/5/2024).
Polisi yang melakukan pengejaran membuat para kawanan geng motor ini kocar-kacir melarikan diri. Alhasil, polisi menangkap satu orang anggota geng motor berinisial DK (19).
"Satu orang kita amankan. Dua orang lainnya berinisial T dan R yang sudah teridentifikasi berboncengan melarikan diri ke arah Jalan Sisingamangaraja," ujar Dedy.
Dari DK disita barang bukti sebilah samurai dengan panjang 87 cm, satu unit handphone dan satu unit sepeda motor.
Terkait maraknya geng motor yang meresahkan, pihaknya menegaskan akan memproses hukum anggota geng motor yang berbuat onar.
"Sekalipun mereka dibawah umur ada proses hukum yang mengaturnya," pungkasnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Libur Cuti Bersama Habis, Harga Tiket Pesawat Medan-Jakarta Rp10 Jutaan
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Lebih Mahal Dari Tiket Eropa
-
Geleng-Geleng Kepala, Tiket Medan-Batam Lebih Mahal dari Terbang ke Eropa: Nyaris Rp18 Juta
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
Terkini
-
Adik Tikam Kakak hingga Tewas di Simalungun, Sama-sama Lansia Diduga Berebut Harta Warisan!
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler