SuaraSumut.id - Maraknya aksi kejahatan jalanan di Medan, Sumatera Utara (Sumut), kian meresahkan masyarakat. Baru-baru ini, viral video aksi diduga bajing loncat menjarah muatan truk di Simpang KIM Jalan KL Yos Sudarso, Medan.
Dilihat dari video unggahan akun instagram @tkpmedan, Jumat (31/5/2024), tampak dua orang pemuda pelaku bajing loncat, diam-diam menaiki bagian belakang truk yang sedang melintas. Mereka nekat memanjat, meski truk sedang melaju.
Sejurus kemudian, pelaku lalu mengeluarkan muatan barang berupa bungkusan plastik besar dari bak truk dan melemparkannya ke jalan.
"Aksi bajing loncat terjadi di Simpang KIM Medan Deli, Rabu (29/5/2024) siang. Aksi ini sangat nekat dan meresahkan pengendara yang melintas," tulis pengunggah video.
Polisi yang mendapat informasi dari beredarnya video yang viral mengenai aksi bajing loncat ini lalu turun tangan melakukan penangkapan.
Hasilnya, polisi menangkap dua orang pelaku bajing loncat. Dua pelaku yang ditangkap adalah Ronal (29), warga Kota Bangun, dan Juliansyah alias Pemo (26), warga Kelurahan Mabar.
"Kedua pelaku ditangkap di kediamannya masing-masing," kata Kapolsek Medan Labuhan, Kompol P.S. Simbolon ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat siang.
Ia menjelaskan hasil pemeriksaan, kedua tersangka mengaku telah mengembalikan barang bekas yang mereka ambil setelah seorang pengendara sepeda motor memberitahukan aksi mereka kepada supir truk.
"Supir truk kemudian berhenti dan mendatangi kedua tersangka. Setelah barang dikembalikan, supir truk yang identitasnya belum diketahui tersebut langsung pergi meninggalkan lokasi," kata P.S Simbolon.
Kapolsek melanjutkan kedua pelaku dilakukan tes urine dengan hasil positif menggunakan narkoba. "Saat ini, keduanya akan dilimpahkan ke Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan untuk proses lebih lanjut," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Rudi Simamora Ditangkap Atas Dugaan Penistaan Agama di Deli Serdang
-
Masinton Pasaribu Dilaporkan ke Polrestabes Medan, Apa Kasusnya?
-
Pendidikan dan Umur Clara Wirianda, Jadi Perbincangan Usai Digosipkan dengan Bobby Nasution
-
Bobby Nasution Cuti Pilgub Sumut 2024, Aulia Rachman Ditunjuk Jadi Plt Wali Kota Medan
-
Kapolri Tunjuk Kombes Gidion Arif Jadi Kapolrestabes Medan
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas