SuaraSumut.id - Vice President (VP) Imbangan Audit Eksternal PT PLN (Persero) Dwi Suryo meninggal dunia di Tanah Suci, Arab Saudi, pada Senin 17 Juni 2024.
Berita ini dikonfirmasi oleh EVP Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto, melansir Antara, Selasa (18/6/2024).
"Innalillahi wainnailaihi rojiun.. Telah berpulang ke rahmatullah saudara kita Dwi Suryo, VP Imbangan Audit Eksternal di tanah suci hari ini Senin, 17 Juni 2024," katanya.
Jenazah Dwi Suryo akan dimakamkan di Mekkah. Dirinya menyampaikan terima kasih atas doa dan perhatian yang diberikan.
"Terima kasih doa-doa dan perhatiannya, mohon ampunan jika ada salah-salah," ungkapnya.
Dwi Suryo memulai kariernya di PLN sejak 1993 sebagai instruktur Udiklat PLN Suralaya selama 10 tahun. Dirinya pernah menjabat sebagai Vice President Public Relation PLN dan Manajer SDM dan Umum PLN Wilayah Riau dan Kepri.
Tanggal 17 Juni 2024 bertepatan dengan tanggal 11 Dzulhijjah 1445 Hijriyah di Arab Saudi, yang merupakan hari ketiga dari pelaksanaan prosesi ibadah inti haji bagi seluruh jemaah yang sedang mabit atau menginap di Mina.
Jemaah haji menginap di Mina selama empat hari tiga malam setelah wukuf di Padang Arafah dan mabit di Muzdalifah.
Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi mengimbau jamaah lanjut usia dan risiko tinggi agar membadalkan lontar jumrahnya, guna menjaga kesehatan dan keselamatan mereka.
Berita Terkait
-
Bruce Leung Bintang Film Kung Fu Hustle Meninggal Dunia, Ini Profil Lengkap Sang Legenda
-
Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Meninggal Dunia, Kolaps Dipinggir Lapangan
-
2 Tahun Meninggal, Babe Cabita Masih Ditanya soal Rate Card, Istri: Bingung Kasih Harga yang Mana
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja