SuaraSumut.id - Musa Rajekshah alias Ijeck mendampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat memberikan surat dukungan ke Bobby Nasution untuk maju di Pilgub Sumut 2024.
Hal tersebut diketahui dari unggahan foto di akun Instagram @bobbynst, dilihat Kamis (20/6/2024). Terlihat ada beberapa foto yang diunggah.
Ijeck yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar Sumut ini terlihat duduk di dekat Bobby yang duduk di samping Airlangga.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tanjung hingga Menpora Dito Ariotedjo juga terlihat hadir dalam pertemuan tersebut.
Pada foto lainnya, Bobby terlihat menyalami Airlangga seraya membungkukkan badannya. Selain itu, Bobby dan Airlangga juga terlihat melakukan salam komando.
"Alhamdulillah, saya telah diberikan surat tugas oleh Partai Golkar untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sumatera Utara. Diberikan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Bapak @airlanggahartarto_official dan Ketua Umum DPD Golkar Sumut, Bapak @musa_rajekshah," tulis Bobby.
Airlangga mengatakan bahwa partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) turut mendukung Bobby. Berdasarkan hasil survei, Airlangga meyakini Bobby dalam posisi unggul dari kandidat lain di Pilkada Sumut.
Selain itu, Airlangga merekomendasikan nama-nama kader muda Golkar untuk mendampingi Bobby di Pilgub Sumut. Salah satunya adalah Sekar Tanjung yang merupakan putri dari Akbar Tanjung.
"Mbak Sekar ini adalah Mba Sekar Tanjung. Jadi ada hubungan dengan Sumut. Partai Golkar punya beberapa kader muda yang nantinya bisa dipilih untuk dampingi Bobby," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Mensesneg Respons Usulan E-Voting Pilkada, Pemerintah Buka Kajian Digitalisasi Pemilu
-
Pilkada Dipilih DPRD Belum Prioritas, Mensesneg: Bukan Langkah Mundur, Cuma Wacana Parpol
-
DPR Tegaskan Revisi UU Pilkada Tak Masuk Prolegnas, Tepis Isu Pemilihan via DPRD
-
Airlangga Targetkan Kunjungan Wisman 17,6 Juta di 2026, Pendapatan Devisa Rp 24,7 Miliar
-
Airlangga Klaim Resesi Indonesia Masih Aman Ketimbang AS, China, dan Jepang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana