SuaraSumut.id - Seorang remaja putri usia 14 tahun di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut), disetubuhi ayah tirinya inisial NBS (39). Pelaku selalu mengancam korban agar tidak memberitahu aksi bejatnya kepada siapapun.
"Pelaku merupakan ayah tiri korban. Pelaku melakukan perbuatannya di rumahnya," kata Kapolres Tanah Karo AKBP Oloan Siahaan, Selasa (25/6/2024).
Oloan Siahaan mengatakan NBS ditangkap di salah satu stasiun angkutan umum di Jalan Veteran, pada Kamis 24 Juni 2024.
Setelah ditangkap, pelaku kemudian dibawa ke Polres Tanah Karo guna menjalani pemeriksaan pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelaku melakukan aksi bejatnya sejak tahun 2021.
"Dari hasil pemeriksaan didapatkan informasi dari pelaku jika dirinya sudah melakukan aksi tersebut sejak tahun 2021 lalu," ujarnya.
Saat melakukan aksinya, pelaku sempat menekan korban jika berani melaporkan tindakan itu maka pelaku akan mengulangi aksinya.
"Ada juga pelaku menekan korban, kalau memberitahukan aksinya tersebut, maka pelaku akan kembali melakukan hal yang sangat tidak dibenarkan tersebut kepadanya," ungkapnya.
Saat ini pelaku telah ditahan di RTP Polres Tanah Karo. Pelaku pun dijerat dengan UU Perlindungan Anak.
"Dari undang-undang tersebut, pelaku akan dijerat hukuman kurungan penjara selama maksimal 15 tahun dan ditambah 1/3 dari ancaman pidana," katanya.
Berita Terkait
-
Mayat Tanpa Kepala Ditemukan di Karo, Kondisinya Membusuk
-
Pembunuhan Wartawan Karo: KPAI Desak Panglima TNI Bertindak, Korban Anak Belum Dapat Keadilan!
-
Misteri Kematian Wartawan Tribrata TV di Karo: Rumah Diduga Dibakar Usai Beritakan Perjudian
-
Wanita Prancis yang Hilang di Bukit Sipiso-piso Sumut Ditemukan, Begini Kondisinya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati