SuaraSumut.id - Seorang wanita berinisial RS (51) ditemukan tewas usai dilaporkan 37 hari hilang. Jasad korban ditemukan di tepi Sungai Buaya, Desa Mabar, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (26/6/2024).
Kapolsek Kotarih Iptu Mula Purba mengatakan korban ditemukan oleh warga bernama Sugianto Ginting (48) dan Prenklin Damanik (15) saat menjala ikan di sungai.
"Saksi mencium aroma bau menyengat. Setelah didekati ternyata mayat manusia," kata Mula didampingi Wakapolsek Ipda Brimen.
Saksi kemudian pulang dan menyampaikan kepada warga dan Kades Pamah Antonius Silangit. Selanjutnya, kades melaporkan kejadian ini ke Polsek Kotarih. Polisi yang mendapat laporan kemudian turun ke lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Untuk kondisi fisik luar korban telah lebam memutih diduga akibat terendam air terlalu lama dan sudah mulai melepuh serta sebagian sudah tinggal tulang belulang," jelasnya.
Karena situasi alam yang ekstrim, kata Mula, jenazah dievakuasi ke Desa Pamah Kabupaten Sergai dengan menyeberangi sungai dari wilayah Kabupaten Deli Serdang.
"Setelah sampai di jalan perkampungan, pihak keluarga yang telah menunggu diizinkan memeriksa mayat. Keluarga mengenali korban dengan pakaian celana pendek yang masih melekat pada korban," katanya.
Salah seorang keluarga korban bernama Rosmalin Sinaga (53) mengaku pihak keluarga sebelumnya telah melaporkan kehilangan korban ke Polsek Kotarih.
"Korban sebelumnya dilaporkan hilang sejak tanggal 20 Mei 2024, saat menuju ke perladangannya. Telah dilakukan upaya pencarian selama dua minggu, namun korban tidak ditemukan," katanya.
Berita Terkait
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Pensiunan Guru di Sumbar Tewas Bersimbah Darah Usai Salat Subuh
-
Fakta Baru Mayat di Cikupa: Diduga Tewas Sepekan, Dibungkus Plastik dan Karung
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional