SuaraSumut.id - Seorang wanita berinisial RS (51) ditemukan tewas usai dilaporkan 37 hari hilang. Jasad korban ditemukan di tepi Sungai Buaya, Desa Mabar, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (26/6/2024).
Kapolsek Kotarih Iptu Mula Purba mengatakan korban ditemukan oleh warga bernama Sugianto Ginting (48) dan Prenklin Damanik (15) saat menjala ikan di sungai.
"Saksi mencium aroma bau menyengat. Setelah didekati ternyata mayat manusia," kata Mula didampingi Wakapolsek Ipda Brimen.
Saksi kemudian pulang dan menyampaikan kepada warga dan Kades Pamah Antonius Silangit. Selanjutnya, kades melaporkan kejadian ini ke Polsek Kotarih. Polisi yang mendapat laporan kemudian turun ke lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Untuk kondisi fisik luar korban telah lebam memutih diduga akibat terendam air terlalu lama dan sudah mulai melepuh serta sebagian sudah tinggal tulang belulang," jelasnya.
Karena situasi alam yang ekstrim, kata Mula, jenazah dievakuasi ke Desa Pamah Kabupaten Sergai dengan menyeberangi sungai dari wilayah Kabupaten Deli Serdang.
"Setelah sampai di jalan perkampungan, pihak keluarga yang telah menunggu diizinkan memeriksa mayat. Keluarga mengenali korban dengan pakaian celana pendek yang masih melekat pada korban," katanya.
Salah seorang keluarga korban bernama Rosmalin Sinaga (53) mengaku pihak keluarga sebelumnya telah melaporkan kehilangan korban ke Polsek Kotarih.
"Korban sebelumnya dilaporkan hilang sejak tanggal 20 Mei 2024, saat menuju ke perladangannya. Telah dilakukan upaya pencarian selama dua minggu, namun korban tidak ditemukan," katanya.
Berita Terkait
-
Tragedi Deli Serdang: Saat Kepercayaan Publik Terhadap TNI Justru Dibalas Kekerasan
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Update Bentrok TNI dan Warga Sibiru-biru: 45 Prajurit Diperiksa dan Berpotensi Jadi Tersangka
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Komisi I DPR akan Dalami Kasus Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang Saat Rapat Bareng Panglima
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas