SuaraSumut.id - Pemkot Medan akan memperbaiki jembatan gantung titi besi di Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sumatera utara (Sumut).
Dalam unggahan di akun Instagram @bobbynst, Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau lokasi dan mendengar keluhan masyarakat.
"Saya meninjau kondisi jembatan gantung titi besi di Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli. Saya juga mendengarkan langsung keluhan masyarakat sekitar terkait kondisi jembatan yang memperihatinkan," tulisnya, dilihat Kamis (27/6/2024).
Bobby menyebut jembatan itu merupakan jalan alternatif dan hanya dapat dilalui kendaraan roda dua. Usia jembatan yang berada di atas Sungai Deli itu disebut sudah tua, sehingga dikhawatirkan akan ambruk.
"Saat ini, jembatan ini merupakan jalan alternatif penghubung antara Jalan Yos Sudarso menuju Marelan Raya, dan hanya dapat dilalui kendaraan roda dua," ujarnya.
"Karena usianya sudah tua, dikhawatirkan jembatan ini akan ambruk sehingga membahayakan masyarakat yang melintasi jembatan," ujarnya.
Oleh karena itu, Pemkot Medan berencana akan membangun jembatan itu tahun depan. Kapasitas jembatan akan ditingkatkan sehingga dapat dilalui kendaraan roda empat.
"Karena kondisi itu, tahun depan Pemko Medan berencana akan membangun Jembatan Gantung Titi Besi ini. Setelah dilakukan pembangunan dan peningkatan kapasitas, nantinya jembatan ini akan dapat dilalui kendaraan roda empat dan bukan lagi menjadi jalan alternatif," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Gegara Bobby Nasution Tak Dipanggil, Boyamin MAKI Temui Dewas KPK Bawa Bukti Rekaman Sidang
-
Jembatan Gantung Pulihkan Akses Warga Pascabanjir Bandang di Pidie Jaya
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana