SuaraSumut.id - Wisatawan mancanegara (wisman) asal Malaysia paling banyak mengunjungi Aceh pada Mei 2024, yaitu 1.735 orang.
"Kunjungan wisman ke Aceh selalu didominasi turis asal Malaysia, bahkan mencapai ribuan orang per bulan," kata Kepala BPS Aceh Ahmadriswan Nasution, melansir Antara, Selasa (2/7/2024).
Setelah Malaysia, wisman asal Singapura menempati posisi kedua dengan 39 orang, Inggris 18 orang, Amerika Serikat 14 orang, dan Australia 13 orang.
"Wisman asal Jerman 12 orang, Prancis delapan orang, Thailand tujuh orang, Belanda empat orang, Selandia Baru tiga orang dan ratusan dari berbagai negara lainnya," ujarnya.
Sejak Januari-Mei 2024, turis asal Malaysia yang mengunjungi Aceh sebanyak 10.012 orang. Rinciannya Januari 1.867 orang, Februari 3.794 orang, Maret 1.175 orangg, April 1.441 orang dan Mei 1.735 orang.
"Paling dominan mereka berkunjung ke Banda Aceh dan Sabang," ujarnya.
Di sisi lain, tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Aceh pada Mei 2024 sebesar 47,71 persen. Angka ini mengalami kenaikan sebesar 15,53 poin dibandingkan April 2024. Sementara tingkat hunian hotel non bintang di Aceh sebesar 20,77 persen pada bulan itu.
"Artinya dari hotel yang ada, sebanyak 47,71 persen itu dihuni atau ada pengunjung," ungkapnya.
Pada Mei 2024, untuk arus penerbangan domestik sebanyak 27.202 penumpang atau mengalami penurunan sebesar 6,24 persen dibanding bulan sebelumnya.
Sementara untuk tingkat penerbangan internasional ke Aceh mencapai 8.055 penumpang. Angka tersebut juga mengalami kenaikan 7,83 persen dibanding April 2024.
"Mudah-mudahan ini menjadi tren baik bagi kita dalam mendorong kunjungan wisatawan ke Aceh," katanya.
Berita Terkait
-
Tanah Amblas Gerus Perkebunan Warga di Aceh Tengah
-
Tanpa Digaji, 1.142 Taruna KKP Dikirim ke Aceh dan Sumatra Jadi Relawan Bencana
-
Rapat Koordinasi Bencana di Aceh: Dasco Telepon Langsung Presiden Prabowo
-
Shandy Purnamasari dan Ekspedisi Dapur Kemanusiaan, Bawa 99 Ribu Porsi Makanan ke Aceh Tamiang
-
47 Hari Pascabanjir, Aceh Tamiang Masih Terjebak Krisis Kesehatan dan Air Bersih
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat