SuaraSumut.id - Wisatawan mancanegara (wisman) asal Malaysia paling banyak mengunjungi Aceh pada Mei 2024, yaitu 1.735 orang.
"Kunjungan wisman ke Aceh selalu didominasi turis asal Malaysia, bahkan mencapai ribuan orang per bulan," kata Kepala BPS Aceh Ahmadriswan Nasution, melansir Antara, Selasa (2/7/2024).
Setelah Malaysia, wisman asal Singapura menempati posisi kedua dengan 39 orang, Inggris 18 orang, Amerika Serikat 14 orang, dan Australia 13 orang.
"Wisman asal Jerman 12 orang, Prancis delapan orang, Thailand tujuh orang, Belanda empat orang, Selandia Baru tiga orang dan ratusan dari berbagai negara lainnya," ujarnya.
Sejak Januari-Mei 2024, turis asal Malaysia yang mengunjungi Aceh sebanyak 10.012 orang. Rinciannya Januari 1.867 orang, Februari 3.794 orang, Maret 1.175 orangg, April 1.441 orang dan Mei 1.735 orang.
"Paling dominan mereka berkunjung ke Banda Aceh dan Sabang," ujarnya.
Di sisi lain, tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Aceh pada Mei 2024 sebesar 47,71 persen. Angka ini mengalami kenaikan sebesar 15,53 poin dibandingkan April 2024. Sementara tingkat hunian hotel non bintang di Aceh sebesar 20,77 persen pada bulan itu.
"Artinya dari hotel yang ada, sebanyak 47,71 persen itu dihuni atau ada pengunjung," ungkapnya.
Pada Mei 2024, untuk arus penerbangan domestik sebanyak 27.202 penumpang atau mengalami penurunan sebesar 6,24 persen dibanding bulan sebelumnya.
Sementara untuk tingkat penerbangan internasional ke Aceh mencapai 8.055 penumpang. Angka tersebut juga mengalami kenaikan 7,83 persen dibanding April 2024.
Berita Terkait
-
Nestapa Malaysia di Balik Suksesnya Naturalisasi Dean James ke Timnas Indonesia
-
Denda Rp900 Juta! Konten TikTok Radio Ini Picu Amarah MCMC Malaysia
-
Napi Kabur Massal di Lapas Kutacane: Bilik Asmara dan Jatah Makan Jadi Pemicu?
-
Lapas Kutacane Jebol: 49 Napi Lepas! Ini Kata Ditjen PAS soal Pengejaran
-
49 Napi Lapas Kutacane Aceh Kabur saat Buka Puasa, Baru 14 Tahanan Balik Lagi ke Bui
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda