SuaraSumut.id - Sebanyak 35 orang mengalami kecelakaan dan meninggal dunia selama Operasi Patuh Toba 2024. Ada 34.960 teguran dan tilang yang dikeluarkan selama operasi itu.
Rinciannya, 16.411 merupakan teguran dan 18.545 terkena tilang. Data tilang itu terdiri dari 17.758 tilang manual, 647 ETLE statis dan 140 ELTE mobile.
Jika dibandingkan dengan tahun 2023, jumlah tersebut mengalami kenaikan. Pada tahun 2023, hanya 1.559 pengendara yang ditilang, dan 19.048 sanksi teguran.
Ada 121 kecelakaan yang terjadi selama Operasi Patuh Toba 2024. Dari jumlah itu, 35 orang dilaporkan tewas, 54 mengalami luka berat dan 112 orang luka ringan.
Jumlah kecelakaan itu juga mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya. Pada tahun 2023, tercatat ada 50 kejadian, 16 orang meninggal dunia, 16 korban luka berat, 77 luka ringan.
"Ke depan kami terus melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan dalam rangka terus menjaga perilaku berlalu lintas masyarakat," kata Dirlantas Polda Sumut Kombes Muji Ediyanto, melansir Antara, Rabu (31/7/2024).
Dalam operasi ini, kata Muji, perilaku masyarakat dalam berkendara lebih baik dari sebelumnya, dengan mematuhi peraturan lalu lintas, walaupun masih ada yang melakukan pelanggaran.
"Kegiatan ini juga bertujuan pada saat PON menjaga ketertiban berlalu lintas, agar tidak mengganggu tamu, para atlet, ofisial yang datang ke Sumut," katanya.
Berita Terkait
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Karimun Ditemukan
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat