SuaraSumut.id - Encon Haloho (57), Kepala Desa Soping Ujung Seribu, Kabupaten Simalungun, tewas usai mobil yang dikemudikannya terjun ke Danau Toba di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut).
Kasat Lantas Polres Tanah Karo, AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan menyebut, awalnya korban berangkat ke kantor Camat Pematang Silima Huta untuk rapat perayaan Hari Kemerdekaan RI, pada Rabu 31 Juli 2024. Setelah rapat selesai, korban pun pulang.
"Korban berangkat pagi hari dan setelah rapat selesai sekitar pukul 12.00 WIB, korban langsung pulang," katanya, Kamis (1/8/2024).
Dalam perjalanan menuju Desa Sibolangit, kata Rabiah, mobil korban mengalami kecelakaan di Desa Tongging.
Pada pukul 16.00 WIB, kata Rabiah, korban mengendarai mobil Toyota Innova dan beriringan dengan keponakannya yang mengemudikan mobil Mitsubishi L 300.
Setibanya di lokasi kejadian, yaitu di Desa Tongging, Kecamatan Merek, keponakan korban melihat mobil korban sudah tidak berada di jalan.
Keponakan korban lalu berhenti dan melihat ke arah tebing. Saat itu, keponakan korban melihat mobil pamannya terjun ke bawah tebing dan masuk ke Danau Toba.
Menyikapi kejadian ini, upaya cepat dilakukan oleh pihak kepolisian bersama dengan tim Basarnas dan masyarakat sekitar.
"Kami langsung bergerak untuk mengevakuasi korban dan mobil dari kedalaman 20 meter di Danau Toba. Jenazah korban berhasil dievakuasi," ucapnya.
Diberitakan, satu unit mobil yang membawa seorang kepala desa (Kades) terjun ke Danau Toba, Desa Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut).
Petugas gabungan dari kepolisian, Basarnas dan BPBD yang mendapatkan informasi kejadian ini seketika turun ke lokasi untuk melakukan evakuasi.
"Sudah dilakukan evakuasi terhadap orang yang berada di dalam mobil, korbannya sudah ditemukan," kata Kepala BPBD Karo Juspri Nadeak ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id.
Dirinya mengatakan korban merupakan kepala desa yang berasal dari Desa Soping, Kabupaten Simalungun.
"Korban seorang kepala desa, namanya Encon Sihaloho. Korban ditemukan meninggal dunia," katanya.
Berita Terkait
-
Angka Kasus Korupsi Kades Capai 489, Wamendagri: Ini Catatan Serius
-
Gak Kapok Masuk Penjara Gegara Korupsi, Eks Kades Nekat Dagang Sabu karena Alasan Nganggur
-
Akal Bulus Kades Kohod di Kasus Pagar Laut: Sulap Lautan Jadi Daratan, Dijual Rp39 M Pakai KTP Warga
-
Modus Licik Kasus Pagar Laut: Kades Arsin dkk Didakwa Jual Laut usai 'Disulap' Daratan Fiktif!
-
Kabar Terkini Kasus Pagar Laut Tangerang: Kades Kohod dan Kroninya Hari Ini Diadili
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja