SuaraSumut.id - Kepala Desa Soping Ujung Seribu, Kabupaten Simalungun, bernama Encon Haloho (57) tewas setelah mobil yang dikemudikannya terjun ke Danau Toba di Kabupaten Karo, Sumatera Utara.
Mobil tersebut telah dievakuasi dari dalam danau. Hal ini dikatakan oleh Kasat Lantas Polres Tanah Karo, AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan.
"Proses evakuasi mobil pada malam kejadian sempat tertunda menunggu pagi. Proses evakuasi mobil kembali dilakukan dengan peralatan pendukung yang telah disediakan," katanya, Kamis (1/8/2024).
Sementara itu, koordinator Pos SAR Danau Toba, Hisar Turnip mengatakan, mobil tersebut ditemukan di dasar danau toba.
Tim SAR gabungan telah mengerahkan tim penyelam untuk memeriksa mobil dan memastikan apakah masih ada korban yang terjebak di dalam.
"Kami telah menurunkan tim penyelam guna menemukan lokasi mobil di dasar danau. Selanjutnya, tim melakukan penyelaman dengan menyisir sekitar area pada radius sekitar 10 meter dengan kedalaman 10-15 meter, namuntidak menemukan adanya korban lain," ucapnya.
Petugas lalu melaporkan informasi itu kepada pihak keluarga untuk mengkonfirmasi apakah masih ada korban lain yang berada dalam mobil. Pihak keluarga pun memastikan bahwa tidak ada lagi korban yang dinyatakan hilang.
"Dikarenakan tidak ada lagi korban yang dinyatakan hilang sehingga operasi pencarian dinyatakan ditutup," katanya.
Berita Terkait
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
5 Fakta di Balik Video Viral Anggota DPRD Langkat Pesta di Kapal Mewah Danau Toba
-
Viral! Pemancing Dapat Ikan Mas Jumbo di Danau Toba Tapi Tak Boleh Dibawa Pulang, Ada Apa?
-
3 Hidden Gem di Sumatera Utara: Cocok Buat Pelarian Singkat dari Rutinitas
-
Transportasi Baru di Danau Toba Sumut, Gubernur Bobby Nasution Jajal Pesawat Amfibi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini