SuaraSumut.id - Ozi Randani Damanik (28) tampil santai saat diadili di Pengadilan Negeri (PN) Medan, Sumatera Utara. Ia didakwa melakukan pencurian dengan membongkar warung bakso milik Kelvin Indriawan.
Dalam sidang yang berlangsung di ruang Cakra V, Ozi terlihat tenang bahkan sempat tersenyum saat Jaksa Penuntut Umum (JPU) Sri Yanti Panjaitan membacakan surat dakwaan, Jumat (16/8/2024).
Dalam dakwaan, JPU mengungkapkan bahwa Ozi bersama rekannya, Aldin alias Ferdi yang masih buron, melakukan aksi pencurian pada Senin (10/6/2024) sekitar pukul 01.30 WIB.
Mereka membongkar warung bakso di Jalan Jamin Ginting, Medan Johor, Kota Medan, menggunakan obeng bunga besar untuk merusak engsel pintu belakang.
"Aldin mendobrak pintu hingga terbuka lebar. Namun aksi mereka ketahuan oleh saksi korban. Terdakwa bersama Aldin langsung melarikan diri ke rumah terdakwa yang tak jauh dari lokasi," jelas Sri Yanti dalam persidangan.
Setelah berhasil mencapai rumahnya, Ozi mengunci pintu dan bersembunyi di atas asbes. Namun, warga bersama saksi korban segera mendatangi rumahnya dan mendobrak pintu untuk menangkap Ozi. Sementara itu, Aldin berhasil melarikan diri.
Dalam persidangan, JPU menyebut Ozi telah mengakui perbuatannya. Ia mengaku terlibat dalam pembongkaran warung bakso milik Kelvin Indriawan.
Ozi kini menghadapi dakwaan melanggar Pasal 363 ayat (2) Jo Pasal 53 KUHPidana, dan kasusnya masih terus berlanjut di pengadilan.
Sidang akan dilanjutkan dengan pemeriksaan saksi-saksi yang dihadirkan oleh JPU. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap