SuaraSumut.id - Mahasiswa dan dosen Fakultas Teknik Universitas Samudra (Unsam) Langsa, Aceh, mengedukasi warga Kabupaten Aceh Timur tentang pembuatan sabun cair berbahan serai dan arang. Kegiatan itu dilakukan dalam program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).
Program ini dilaksanakan di Desa Alue Bu dan Alue Lhok, Kecamatan Peureulak Timur, yang terkenal dengan tanaman serai yang tumbuh liar di kawasan tersebut.
"Edukasi kita diberikan kepada masyarakat di desa-desa ini karena kawasan tersebut memiliki banyak tanaman serai yang dapat dimanfaatkan," kata Ketua PKM Unsam, Rahmawati, Jumat (16/8/2024).
Menurut Rahmawati, potensi tanaman serai yang selama ini hanya digunakan sebagai bumbu dapur dan minuman herbal, ternyata juga dapat diolah menjadi produk dengan nilai ekonomi yang menjanjikan.
Dalam pelatihan tersebut, puluhan ibu rumah tangga diajari cara mengolah serai dan arang menjadi sabun cair. Rahmawati melaporkan,
"Ibu-ibu menunjukkan antusiasme yang luar biasa. Kami berhasil mempraktikkan pembuatan sabun cair dari bahan serai dan arang dengan baik," katanya.
Serai, selain dikenal karena efek antimikroba alaminya, juga memberikan aroma wangi pada sabun yang dihasilkan. Penambahan arang dalam proses pembuatan sabun ini bertujuan untuk meningkatkan fungsionalitas produk sebagai sabun cuci piring.
Program PKM Universitas Samudra ini merupakan kegiatan tahunan yang tidak hanya meningkatkan keterampilan masyarakat tetapi juga memberdayakan mereka dengan teknologi yang dapat mengolah bahan lokal menjadi produk yang bernilai tambah.
Kali ini, kegiatan dilakukan di dua kabupaten, Aceh Tamiang dan Aceh Timur. (Antara)
Sabun cuci piring serai hasil olahan dosen dan mahasiswa Unsam Langsa, Aceh, Jumat (16/8/2024). [Dok.Antara]
Berita Terkait
-
Bawaslu Ungkap Alasan Rekapitulasi Suara Aceh Timur Dilakukan Dua Kali
-
Memanfaat Tumbuhan Serai Wangi untuk Produk Kesehatan
-
Seekor Harimau Sumatra Ditemukan Mati di Aceh Timur, Penyebabnya Belum Diketahui
-
2 Kekurangan Sabun Cair Antiseptik, Bisa Dijadikan Pertimbangan jika Mau Pakai
-
3 Kelebihan Sabun Cair Antiseptik yang Membuatnya Banyak Digunakan
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Kesal Tak Diberi Uang Buat Naik Gunung Jadi Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan
-
Kepri Menarik Pendatang, Sumut Penyumbang Terbesar
-
Bobby Nasution Dicegat Warga saat Melintas di Simalungun, Ada Apa?
-
Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Akhirnya Diringkus
-
Program PSR Jadi Andalan Pemerintah Dorong Peningkatan Produksi Sawit