SuaraSumut.id - Salah satu rumah warga di Jalan Pinang Baris II, Gang Basket, Kecamatan Medan Sunggal, terbakar pada Kamis (22/8/2024) pagi. Kebakaran itu menyebabkan seorang warga meninggal dunia dan satu lainnya mengalami luka bakar.
Korban meninggal bernama Kie Keng Hung (74) usai sekujur tubuhnya mengalami luka bakar parah. Sementara anaknya Wirabuana (40) mengalami luka bakar dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.
Informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Saat itu, Kie Keng Hung diduga sedang memasak air di dapur rumah.
"Korban mau masak air, mungkin tabung gasnya bocor, langsung menyambar," kata salah satu warga bernama Yudi kepada SuaraSumut.id.
Kobaran api seketika menyambar tubuh pria lanjut usia (lansia) ini dan merembet ke dalam bagian rumah lainnya dan memicu kebakaran.
Warga yang melihat adanya kebakaran lalu menghubungi petugas pemadam kebakaran untuk meredakan api agar tidak meluas.
"Api padam sekitar pukul 06.00 WIB. Usai api padam, petugas menemukan ada dua korban, satu meninggal, satu luka bakar. Objek yang terbakar dapur rumah," ujar Yudi.
Kapolsek Sunggal Kompol Bambang Gunanti Hutabarat mengatakan petugas sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebabnya.
"Untuk penyebabnya masih dalam penyelidikan," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Arus Pendek Listrik Bikin Rumah Lapak di Kebon Jeruk Terbakar, 12 Unit Damkar Dikerahkan ke Lokasi
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Demo di Depan Kedubes AS Sempat Buat Lalu Lintas Tersendat
-
Reza Arap Panik Selamat Diri dari Kebakaran Resor, Bisa-bisanya Ada yang Minta Foto
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh