SuaraSumut.id - Seorang pria tewas usai diduga ditabrak mobil di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut). Korban diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Sopir mobil melarikan diri setelah kejadian.
Kanit Inafis Polres Simalungun Aipda Owen Saragih mengatakan jasad korban ditemukan di Jalan umum KM 11-12 Nagori Batu Silangit, Kecamatan Tapian Dolok, Senin 9 September 2024 pagi.
"Dugaan sementara setelah dilakukan pemeriksaan tubuh dan pakaian mayat Mr X tersebut kemungkinan besar korban ODGJ," kata Owen.
Menurut Owen, kejadian diduga bermula saat mobil yang belum diketahui jenisnya itu melaju dari arah Pematangsiantar menuju Medan dengan kecepatan tinggi.
Saat akan mendahului mobil yang ada di depannya, sopir tidak hati-hati hingga menabrak korban yang saat itu tengah berjalan kaki. Akibatnya, korban mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Setelah kejadian, pengemudi mobil yang tidak diketahui identitasnya melarikan diri, meninggalkan korban tanpa identitas yang jelas," ujarnya.
Korban kemduian dibawa ke RSUD Dr Djasamen Saragih. Sementara sopir yang menabrak korban masih dalam pengejaran pihak kepolisian.
"Mobil jenis dan nopol serta identitas pengendaranya tidak diketahui karena melarikan diri setelah kejadian," katanya.
Berita Terkait
-
Teh Novi Tahu Orang yang Memotret Dirinya Diam-Diam di Kelab Malam: Saya Cari Sampai Dapat!
-
Mobil Dinas Kadishub Mukomuko Tabrak Pemotor, Tangan Korban Patah dan Keluar Darah dari Telinga
-
Tiko Sekarang Jualan Apa? Dulu Viral Rawat Ibu ODGJ di Rumah tanpa Listrik, Kini Hidupnya Mapan usai Dapat Donasi
-
Tiko Kerja Apa Sekarang? Dulu Viral Rawat Ibu ODGJ Kini Hidup Mapan
-
Siapa Pratiwi Noviyanthi? Penggalang Donasi Agus Salim Rp 1,5 Miliar yang Dipolisikan Gegara Protes Penggunaan Uang!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan