SuaraSumut.id - Panitia menyiapkan sejumlah alternatif untuk memastikan seluruh pertandingan final ski air pada PON XXI dapat sesuai jadwal pada hari ini, Kamis (19/9/2024).
Hal ini mengingat tantangan cuaca ekstrem di Danau Toba, khususnya di Balige, Sumatera Utara, sebagai lokasi utama lomba.
Demikian dikatakan oleh ketua panitia ski air PON XXI Aceh-Sumut 2024, Muhammad Husaini, melansir Antara, Kamis (19/9/2024).
"Jika cuaca tidak mendukung di venue utama, kami sudah menyiapkan lokasi alternatif di kawasan Lumban Silitong, di depan Cafe Terapung Timothi," katanya.
Husaini mengatakan bahwa keputusan ini diambil untuk memastikan pertandingan final diselesaikan sesuai rencana. Seluruh jadwal pertandingan telah dirancang dengan baik dalam rapat manajer tim.
Sesuai arahan Pengurus Besar PON, semua pertandingan ski air harus selesai pada hari terakhir PON ini.
"Kami telah mempersiapkan segala kemungkinan, dan akan mengikuti arahan dari PB PON," tandas Husaini.
Rangkaian final mencakup nomor jumping, slalom, tricks, dan wakesurf. Pertandingan pertama, jumping putra, akan dimulai pukul 06.30 WIB di venue utama.
Dengan rencana cadangan yang matang dan kesiapan para manajer tim, panitia berharap semua pertandingan final berjalan lancar, kendati dihadapkan pada tantangan cuaca di Toba.
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal dan Perkuat Danau Toba, InJourney Sukses Gelar Aquabike Jetski World Championship 2024
-
Aquabike Jetski World Championship 2024, Pembalap Prancis Juara 1 dan Indonesia Masuk 10 Besar
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
BRImo Hadir di OPPO Find X 8 Series, Ada Diskon hingga Cashback Menarik lho!
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti