SuaraSumut.id - Peristiwa tragis terjadi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 62 Cot Mesjid, Kecamatan Lueng Bata, Kota Banda Aceh. Di mana angin kencang menerjang dan menyebabkan reruntuhan bangunan.
Insiden yang terjadi saat jam istirahat tersebut menyebabkan seorang siswa SD bernama Syakir Arkan meninggal dunia.
"Iya benar, salah satu korban meninggal dunia akibat terkena reruntuhan pecahan plafon," kata Kadis Pendidikan Banda Aceh, Sulaiman Bakri, melansir Antara, Kamis (19/9/2024).
Selain Syakir, dua siswa lainnya juga terkena dampak. Satu di antaranya bernama Lutfi dirawat di rumah sakit, sementara yang lain hanya mengalami luka ringan.
Sementara itu, Sekretaris Disdik Banda Aceh, Teuku Erwin Irham menjelaskan, musibah itu telah menorehkan luka mendalam bagi semuanya.
Peristiwa terjadi ketika para siswa sedang beristirahat dan bermain di halaman sekolah. Guru-guru sempat memerintahkan siswa untuk kembali ke kelas saat angin kencang datang.
"Tiba-tiba muncul angin sangat kencang dan guru-guru bergegas memerintahkan siswa segera kembali ke ruang kelas, dan siswa mematuhinya," ujarnya.
Namun, sebelum siswa sepenuhnya masuk ke dalam kelas, angin kencang kedua datang dan menyebabkan plafon lantai dua runtuh, menimpa tiga siswa, termasuk Syakir.
"Musibah terbesar dialami oleh ananda Syakir Arkan yang terkena tepat di bagian kepala," jelasnya.
Sebagai informasi, BMKG memprediksikan bahwa Banda Aceh dan Aceh Besar dilanda hujan hingga sepekan ke depan.
Berita Terkait
-
BPBD DKI Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 14-17 Januari 2026
-
Giliran Ancaman Banjir Rob Hantui Pesisir Jakarta hingga 20 Januari
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati