SuaraSumut.id - Seorang bocah laki-laki hanyut terseret arus Sungai Aek Simbolon di Kabupaten Dairi, Sumatera Utara (Sumut). Korban bernama Tier Nababan (9) ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa setelah beberapa hari dilakukan pencarian.
"Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pagi tadi sekitar Pukul 10.20 WIB berjarak sekitar 3 km dari lokasi awal korban hanyut," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Medan, Mustari, Selasa (24/9/2024).
Mustari menjelaskan peristiwa terjadi pada Minggu 22 September 2024. Saat itu korban bersama tiga temannya sedang mandi-mandi di sungai yang tidak jauh dari rumah korban.
Berselang beberapa saat, kata Mustari, tiba-tiba korban hanyut terseret arus sungai dan hilang. Teman-teman melaporkan kejadian itu kepada warga dan keluarga korban.
"Selanjutnya dilakukan pencarian, namun korban tidak ditemukan. Kejadian ini lalu dilaporkan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Medan," ujarnya.
Basarnas Medan yang mendapat laporan kemudian turun ke lokasi untuk melakukan pencarian.
Sulitnya medan di lokasi kejadian menyulitkan tim untuk melakukan pencarian menggunakan perahu. Tim kemudian melakukan pencarian dengan penyisiran melalui scouting darat dan menggunakan drone.
"Di lokasi sungai yang landai, tim turun melakukan pencarian menggunakan aqua eyes dan pemasangan jaring guna mengantisipasi korban terseret lebih jauh," ungkapnya.
Tim akhirnya menemukan korban dalam keadaan meninggal dunig. Selanjutnya, jasad korban dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.
Berita Terkait
-
Gegara Bobby Nasution Tak Dipanggil, Boyamin MAKI Temui Dewas KPK Bawa Bukti Rekaman Sidang
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
-
Mensos Salurkan Santunan Rp15 Juta bagi Ahli Waris Korban Bencana di Sibolga
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana