SuaraSumut.id - Telkomsel menggelar Poin Festival Roadshow di kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Acara berlangsung di Plaza Medan Fair pada 28 hingga 29 September 2024. Acara ini menghadirkan ragam keseruan dan program loyalitas bernilai tambah untuk seluruh pelanggan setia Telkomsel.
Sebelumnya, acara ini digelar di kota Semarang, Ambon, dan akan ditutup di Singkawang Grand Mall, kota Singkawang pada 26-27 Oktober 2024.
General Manager Consumer Business Region Sumbagut Telkomsel, Agung E Setyobudi mengatakan, acara ini sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan dan kesetiaan pelanggan yang senantiasa telah menggunakan produk dan layanan Telkomsel selama ini.
"Melalui roadshow ini, Telkomsel ingin menghadirkan pengalaman baru yang menyenangkan melalui program loyalitas, sekaligus mendekatkan dan memperkuat hubungan yang telah terjalin dengan memberikan layanan bernilai tambah bagi seluruh para pelanggan," katanya, Jumat (27/9/2024).
Selama gelaran Poin Festival Roadshow, pelanggan dapat menikmati berbagai kegiatan seru, salah satunya Undian Telkomsel Poin yang memberikan pelanggan kesempatan untuk memenangkan hadiah menarik seperti motor Yamaha Fazzio, smartphone Oppo, headset JBL TWS, dan voucher Indomaret.
Untuk mengikuti Undian Telkomsel Poin, pelanggan cukup mengunjungi lokasi Poin Festival dengan menukarkan 1 Telkomsel Poin dan menunggu pengumuman undian pada hari kedua acara.
Selain itu, Telkomsel juga menyelenggarakan Poin Jajan Festival, di mana pelanggan dapat menikmati diskon Rp 10.000 dan Rp 25.000 dengan menukarkan Telkomsel Poin di 20 booth makanan dan minuman dari mitra UMKM serta 24 booth dari mitra shopping mall yang telah ditentukan.
Pelanggan juga berkesempatan mengikuti berbagai program seru lainnya seperti Lelang Poin dengan item ekslusive seperti Smartphone, Smartwatch Garmin, PS5, berbagai barang menarik lainnya.
Pelanggan juga dapat mengikuti berbagai games interaktif, Kids Activity serta menikmati hiburan berupa acara musik, dan main gim bareng (mabar) Mobile Legend dan kompetisi Cosplay.
Telkomsel juga menyediakan 2 booth utama di setiap lokasi roadshow untuk memberikan pengalaman langsung bagi pelanggan yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang produk dan layanan Telkomsel, termasuk paket Telkomsel Halo, Orbit, IndiHome, Tshop, dan layanan top-up pulsa.
Terdapat juga berbagai program lain yang menguntungkan seperti Pointastic Deals, Cuan Hepi, Mendadak Hepi, dan Tambah Hepi. Pelanggan juga dapat menukarkan Telkomsel Poin di program Undi-Undi Hepi untuk memperoleh hadiah menarik setiap bulannya seperti mobil, motor, handphone, dan lainnya.
Berita Terkait
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Airlangga Klaim SPPG Model Bisnis Aman: Jaminannya APBN MBG Rp 335 Triliun
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
-
Reset Bisnis 2026: Mengapa "Berlindung" di Balik Kebijakan Pemerintah Jadi Kunci Bertahan Hidup?
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan