SuaraSumut.id - Calon Gubernur Sumut nomor urut 1, Bobby Nasution mengingatkan para relawan dan pendukungnya untuk tidak ikut ajakan berpolitik mengandung fitnah dan marah-marah.
Pesan ini disampaikan Bobby di depan ratusan kader DPD Projo Muda Sumut dalam acara Apel Akbar Projo Muda Sumut, pada Sabtu (5/10/2024).
Awalnya, Bobby mengingatkan agar Projo Muda Sumut yang untuk tidak menjadikan pengalaman politik pertama mereka menjadi traumatis.
"Di sini ada yang baru memilih enggak? Ada? Ini kalian di sini datang untuk kegiatan politik. Anak-anak muda di sini mungkin 2024 ini pengalaman politiknya pertamanya. Jangan jadikan pengalaman politik pertama kalian menjadi traumatis," ujarnya.
Bobby berharap kader Projo Muda Sumut yang baru memiliki hak pilih agar dapat berpolitik dengan santun dan santai.
"Jadikan politik ini santai, ceria, bahagia, selow saja, jangan heboh-heboh, Jangan ikut-ikutan yang tidak-tidak. Jadikan politik ini politik yang ceria," tutur Bobby.
Kemudian, suami Kahiyang Ayu itu mengingatkan agar pendukung dan relawannya tidak mengikuti ajakan berpolitik dan berkampanye dengan cara memfitnah, marah dan menjelek-jelekkan paslon lain.
"Kalau ada yang ngajak berpolitik dan berkampanyenya ceria-ceria, senang-senang, oke, ikuti. Kalau ada yang ngajak berpolitiknya marah-marah jangan ikuti. Kalau ada yang ngajak politiknya fitnah memfitnah, jangan mau. Jadi, politik (Pilgubsu) ini memilih pemimpin, bukan untuk saling membenci. Beda pilihan biasa," pesan Bobby.
Dia pun mengimbau agar pendukung dan relawan Bobby-Surya harus mengutamakan sopan santun dalam berkampanye. Dia tak ingin kemenangan yang diraih adalah hasil dari menjelek-jelekkan paslon lain.
"Pokoknya pendukung Bobby-Surya apalagi Projo Muda, kita tahu Pak Jokowi tidak pernah mengajarkan hal seperti itu. Dalam politik, politik santun ini yang menjadi junjungan utama," katanya.
Berita Terkait
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana