SuaraSumut.id - Tokoh masyarakat Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), kompak memenangkan pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Sumut nomor urut 1, Bobby Nasution-Surya di Pilgub Sumut 2024.
Hal itu terungkap saat Bobby berkampanye di Kecamatan Muara, pada Minggu 6 Oktober 2024. Sebelum Bobby menyampaikan program-programnya, terlebih dahulu tokoh adat dan marga mayoritas di Kecamatan Muara menyampaikan dukungan dan komitmen mereka terhadap paslon Bobby-Surya, yakni marga Simatupang, Aritonang dan Siregar.
"Marga yang ada di Kecamatan Muara adalah 3 marga yang mayoritas, Simatupang, toga Aritonang dan Siregar. Kami siap mendukung bapak Bobby Nasution. Sekali kita berjuang, berjuang terus. Kita tidak mau sia-sia, mari kita bekerja maksimal," kata tokoh masyarakat marga Siregar.
Tokoh Aritonang juga mengungkapkan komitmen dan dukungan mereka untuk memenagkan paslon Bobby-Surya. Mereka berjanji 65 persen warga Kecamatan Muara akan memilih Bobby-Surya.
"65 persen Kecamatan Muara mendukung calon gubernur Bobby Nasution," ujarnya.
Kemudian, dari tokoh Simatupang mengatakan keinginan mereka agar pembangunan di Taput harus bisa menjadi perhatian khsusus. Mereka inginkan kolaborasi Pemprov dan Pemkab Taput dalam memajukan pertanian.
"Daerah Taput ini memiliki potensi besar pada sektor pertanian, kami ingin bapak memberikan perhatian terhadap kemajuan pertanian. Kami juga harapkan pembangunan di Taput bisa menjadi salah satu prioritas," sebut tokoh marga Simatupang.
Bobby mengucapkan terima kasih atas sambutan masyarakat kepada dirinya. Potensi yang ada di Tapit akan ia maksimalkan melalui kolaborasi antara pemerintah pusat, Pemprov Sumut dan Pemkab Taput.
"Kabupaten Tapanuli Utara ini menjadi salah satu daerah sentral di Sumut yang menjadi banyak keunggulan, baik dari pertanian, banyak sektor wisata yang harus sama-sama dikembangkan, kuta semua ini perlu selaras," ucap Bobby.
Terlihat, kampanye Bobby itu di hadiri ratusan masyarakat. Dalam kampanye ini, Bobby juga didampingi langsung Ketua Tim Pemenangan Bobby-Surya Hinca IP Pandjaitan.
Berita Terkait
-
Gegara Bobby Nasution Tak Dipanggil, Boyamin MAKI Temui Dewas KPK Bawa Bukti Rekaman Sidang
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja