SuaraSumut.id - Nursyamsiah, seorang warga Kota Medan merasakan langsung manfaat dari program berobat gratis pakai KTP yang digagas oleh Bobby Nasution saat menjabat sebagai Wali Kota Medan.
Sebelumnya, wanita berusia 55 tahun ini menderita penyakit batu empedu selama hampir dua tahun. Penyakit tersebut membuatnya kesulitan untuk berdiri atau berjalan. Warga Kecamatan Medan Selayang ini terpaksa menahan deritanya karena keterbatasan biaya untuk berobat.
"Saya sudah setahun lebih, hampir dua tahun menderita penyakit Batu Empedu, sudah komplikasi juga. Kemarin, tak bisa berdiri apalagi berjalan, cuma bisa jalan beberapa meter. Salama setahun lebih itu saya tahankan, nak," kata Nursyamsiah kepada wartawan di acara deklarasi pemenangan Bobby-Surya di Deli Serdang, kemarin.
Keberuntungan datang saat saudara Nursyamsiah memberi tahu tentang program pengobatan gratis hanya dengan KTP Medan.
"Saya sudah sempat bingung harus gimana. Syukurnya, saudara saya memberitahu saya program berobat pak Bobby. Pas saya coba alhamdulillah bisa," ujarnya.
Dengan program ini, ia mendapatkan perawatan medis tanpa biaya, termasuk operasi di Rumah Sakit Murni Teguh setelah dirujuk dari Rumah Sakit Advent.
"Kalau tidak ada bantuan program ini, mungkin saya tidak bisa berobat. Kemarin saya kenak penyakit Batu Empedu. Alhamdulillah semua biaya gratis dan pelayanan yang saya terima sangat baik," ungkapnya.
Dirinya mengaku bersyukur atas layanan yang diterimanya dan tidak perlu mengeluarkan uang untuk pengobatan.
Ia berharap Bobby dapat menjalankan program tersebut di seluruh wilayah di Sumetera Utara, saat menjabat sebagai Gubernur Sumut.
"Saya sangat berterima kasih kepada Pak Bobby atas adanya program berobat gratis ini. Mudah-mudahan Pak Bobby bisa membuat program ini se-Sumut saat menjabat sebagai gubernur nanti, supaya masyarakat yang kurang mampu seperti kami ini bisa berobat," harap Nursyamsiah.
Tag
Berita Terkait
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Menang Dramatis atas Medan Falcons, Pelatih Tak Puas
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Gegara Bobby Nasution Tak Dipanggil, Boyamin MAKI Temui Dewas KPK Bawa Bukti Rekaman Sidang
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana