SuaraSumut.id - Polda Sumut mengajukan permohonan pemblokiran 231 situs judi online kepada Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Langkah ini dilakukan oleh tim Siber Polda Sumut dalam upaya memberantas praktik perjudian daring di wilayah tersebut.
"Ada 231 situs judi online yang diajukan ke Komdigi untuk dilakukan pemblokiran," kata Kabis Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, Selasa (5/11/2024).
Hadi merinci pengajuan pemblokiran situs judi online yang dilakukan setiap bulan awal tahun, yaitu Januari 42 situs, April 6 situs, Mei 28 situs, Juni 26 situs, Juli 26 situs, Agustus 42 situs, September 29 situs, dan Oktober 32 situs.
"Dari total pengajuan, Ada 50 situs yang diblokir. Sementara 181 situs masih dalam proses verifikasi," ujar Hadi.
Selain mencegah kerugian masyarakat dari praktik perjudian online, kata Hadi, pihak kepolisian akan terus menindak tegas segala bentuk perjudian, baik konvensional maupun online.
"Polda Sumut juga terus memproses kasus-kasus terkait perjudian, termasuk menangkap pelaku yang terlibat," ungkapnya.
Sebelumnya, petugas menangkap seorang mahasiswai inisial HM atas dugaan mempromosikan lima situs judi daring (online).
"Ada lima situs judi online, yakni WOKA SLOT, PIXUE BET, DRAG SLOT, BYON88, dan KYOTO98 yang dipromosikan pelaku," kata Hadi.
Berita Terkait
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Hadir di Agenda Royal Sedayu, BRI Berikan Tips Agar Bisa Beli Rumah di Usia Muda
-
Jumlah Pemain Judi Online RI Tembus 8,8 Juta: 97 Ribu TNI/Polri, 80 Ribu Anak di Bawah Umur
-
Anak Usia 11-19 Tahun Terlibat Judi Online Senilai Rp293,4 Miliar, Pemerintah Bentuk Satgas Pemberantasan
-
Dana Kampanye Pilkada DKI dari Judi Online? Bawaslu Didesak Usut Tuntas
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan