SuaraSumut.id - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, Bobby Nasution-Surya menggelar kampanye akbar di Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Sabtu (9/11/2024).
Meski tak dihadiri paslon, kampanye akbar Bobby-Surya ini sukses besar dengan menyuguhkan hiburan rakyat sebagai wujud politik riang gembira.
Kampanye akbar Bobby-Surya bertajuk Pesta Rakyat Kolaborasi Sumut Berkah ini disaksikan belasan ribu masyarakat, terutama saat Konser Kolaborasi Sumut Berkah, antusiasme masyarakat semakin tinggi.
Sejumlah penyanyi memeriahkan kampanye akbar Bobby-Surya ini. Seperti Marsada Band, Jun Munthe, Rany Simbolon dan Dorman Manik. Selain itu tari kolosal juga memeriahkan Kampanye Akbar Bobby-Surya.
Malam hari saat konser Kolaborasi Sumut Berkah terdapat sejumlah musisi lokal dan nasional. Seperti Tongam Sirait, Dj Cliffrs, sampai sosok Ipang Lazuardi. Pesta Rakyat tersebut dipandu oleh sejumlah host. Seperti Wanda Wandow, Joel Purba, dan Paraz.
Ratusan stan UMKM juga memeriahkan Kampanye Akbar Bobby-Surya. Ribuan masyarakat yang datang memenuhi Lapangan Sisingamangaraja itu.
Ketua Tim Pemenangan Bobby-Surya Hinca Pandjaitan mengungkapkan Kampanye Akbar dan Konser Kolaborasi Sumut Berkah ini wujud politik riang gembira. Politik riang gembira sendiri menjadi gaung Bobby-Surya m
"Betapa cintanya kita kepada Sumatera Utara, betapa cintanya kita dengan Danau Toba yang hanya beberapa meter di sebelah kanan panggung ini, untuk memastikan Danau Toba dan semua kita riang gembira, malam hari ini kami persembahkan kepada semua kita Pesta Rakyat Kolaborasi Sumut Berkah," kata Hinca.
Hinca menyampaikan terima kasih dari Bobby-Surya kepada seluruh masyarakat yang hadir. Konser Kolaborasi Sumut Berkah merupakan persembahan kepada seluruh masyarakat.
"Oleh karena itu sebagai orang dan tim pemenangan yang malam hari ini mempersembahkan kepada kita semua, Bobby-Surya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga untuk kawan-kawan anak-anak muda Sumatera Utara yang hadir di tempat ini," bebernya.
"Kita lanjut lagi pesta ini, kita lanjutkan lagi konser ini, Kolaborasi Sumut Berkah , tidak bisa kita gembira seorang diri, kita harus berkolaborasi," katanya.
Berita Terkait
-
Bobby-Surya Gelar Kampanye Akbar di Medan Sabtu Ini, Ajak Masyarakat Riang Gembira
-
Gerindra Sebut Istri Edy Rahmayadi Pernah Polisikan Kader PDIP Terkait Benteng Putri Hijau
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Soal Situs Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya Ditegur Penasihat Hukum Edy Rahmayadi
-
Spanduk 'Tangkap dan Penjarakan Pelaku Perusakan Benteng Putri Hijau' Muncul di Medan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara
-
Polres Labusel Pergoki Maling Sawit Miliki Sabu