SuaraSumut.id - Sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan di Sungai Krueng Aceh, kawasan Gampong Jawa, Kecamatan Kutaraja, Kota Banda Aceh.
Kapolsek Kutaraja, AKP Bambang Junianto, menjelaskan bahwa mayat itu ditemukan dalam kondisi sudah mulai adanya lalat dan kulit mulai mengelupas.
"Kalau kita lihat dari kondisi mayatnya, itu sudah mulai ada lalat. Jadi, kemungkinan sudah hampir dua hari," kata Bambang, melansir Antara, Selasa (12/11/2024).
Mayat tersebut pertama kali ditemukan warga setempat bernama Nirwan saat hendak menaiki kapalnya di dekat Dermaga Pancang, tempat parkir kapal nelayan.
Awalnya, Nirwan mengira tumpukan yang dilihatnya dari kejauhan adalah sampah yang mengapung di sungai. Namun, setelah melaksanakan salat Dzuhur dan hendak berangkat melaut, Nirwan melihat lebih dekat dan ternyata itu adalah mayat pria.
"Mayat ditemukan dalam posisi telungkup dengan tubuh yang mengelupas dan mengenakan celana jeans," ujarnya.
Pihak kepolisian yang menerima laporan lalu turun ke lokasi dan mengevakuasi jenazah ke rumah Rumah Sakit Zainoel Abidin (RSUZA) Banda Aceh.
"Kami melakukan pengecekan lebih lanjut untuk memastikan identitas korban. Kami juga akan menyelidiki untuk mengetahui penyebab kematian korban," ucapnya.
"Kita terus menggali asal mula mayat itu, dan tentunya untuk mengungkap identitas, harus sesuai prosedur setelah dilakukan pemeriksaan oleh pihak rumah sakit dan akan dilanjutkan dengan langkah berikutnya," sambungnya.
Dirinya meminta kepada masyarakat yang merasa kehilangan dapat menghubungi kepolisian sehingga dapat dilakukan pengecekan bersama.
"Kita harapkan apabila ada keluarga yang hilang sesuai dengan ciri - ciri yang kami sampaikan, agar dapat menghubungi Polsek Kutaraja dan bersama-sama mengecek ke RSUZA Banda Aceh," katanya.
Berita Terkait
-
Ortunya Tega Banget, Bayi Ditemukan jadi Mayat di Tumpukan Sampah Kawasan Tanah Abang
-
Kronologi Temuan Mayat Ibu dan Anak Dalam Toren di Tambora, Berawal dari Laporan Kehilangan
-
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
-
Geger Penemuan Mayat Ibu-Anak Dalam Toren di Tambora, Ada Luka di Bagian Kepala
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Banda Aceh Jelang Salat Tarawih, Tak Berpotensi Tsunami
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Pria Bunuh Pacar dan Kubur Jasadnya di Kebun Sawit Labusel, Cemburu Korban Dijodohkan
-
Pukul Polisi saat Ditangkap, Maling Motor di Medan Diberi "Hadiah Lebaran"
-
Gunungsitoli Diterjang Banjir, Ratusan Jiwa Terdampak dan Puluhan Rumah Terendam
-
Polres Padang Lawas Tes Urine Dadakan di Arus Balik Lebaran 2025, Ini Tujuannya
-
Pemprov Sumut Target Peremajaan Sawit Rakyat 11.000 Hektare, Ini Alasannya