SuaraSumut.id - Seorang narapidana yang diduga kabur dari lapas ditangkap karena memperkosa gadi di bawah umur di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut).
Pelaku berinisial AR (45) melakukan aksi bejatnya, Minggu (6/10). Peristiwa itu lalu dilaporkan ke pihak kepolisian. Pihak kepolisian lalu menyelidiki dan mencari keberadaan pelaku di Kota Medan dan Provinsi Riau.
"Pelaku ditangkap di Kecamatan Muara Sipongi, Kabupaten Madina, Rabu (6/11)," kata Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh, melansir Antara, Rabu (13/11/2024).
Berdasarkan hasil penyelidikan, AR sudah beberapa kali melakukan tindakan pidana, yakni kekerasan pada anak dan beberapa kali mencuri sepeda motor.
"Saat penangkapan pelaku berusahan melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri, sehingga petugas memberikan tindakan tegas terukur," ujarnya.
Pelaku sempat ditahan atas kasus pemerkosaan dan atau pencurian dengan pemberatan di Lapas Kelas II Palangkaraya dengan vonis 15 tahun penjara.
Namun, saat baru menjalani dua tahun hukuman, pelaku melarikan diri dari Lapas. Atas perbuatannya, pelaku dijerat UU Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Mary Jane dari Filipina, Yusril Tengah Proses Pemindahan Napi Prancis dan Australia
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Anak dari Putri Mahkota Norwegia Ditangkap atas Dugaan Pemerkosaan dan Kekerasan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara
-
Polres Labusel Pergoki Maling Sawit Miliki Sabu