SuaraSumut.id - Tim Hukum Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala mendatangi Majelis Wali Amanat Universitas Sumatera Utara (MWA USU), Selasa (26/11/2024) siang. Kedatangan mereka untuk mengirimkan surat klarifikasi terkait dugaan cawe-cawe Rektor USU Muryanto Amin.
"Menindaklanjuti laporan kita dari Bawaslu, terhadap cawe-cawe yang dilakukan Rektor USU, hari ini kami datang ke Wali Amanat USU untuk menyampaikan surat klarifikasi," kata Asrul Siagian dari Tim Hukum Edy-Hasan kepada SuaraSumut.id.
Dengan adanya surat klarifikasi, kata Asrul, diharapkan menjadi dasar bagi badan tertinggi di USU untuk memanggil Muryanto.
"Sehingga ada dasar dari Wali Amanat untuk memanggil Rektor USU dan melakukan investigasi atas dugaan (cawe-cawe) yang dilakukan Rektor USU," ujar Asrul.
Laporan dari Tim Hukum Edy-Hasan ini, kata dia, diterima oleh sekretariat MWA.
"Tadi di dalam kami ketemu dengan Sekretariat, surat kami diterima ibu Aisyah, jadi kami minta kepada Wali Amanat segera lakukan pemeriksaan terhadap Rektor USU," ucapnya.
"Supaya apa, supaya demokrasi di Sumatera Utara ini bisa selamat dan berjalan dengan baik, tidak ada upaya dari Rektor USU untuk melakukan cawe-cawe untuk kepentingan salah satu calon," sambungnya.
Asrul mengaku optimis kalau pengaduan mereka terkait dugaan cawe-cawe Rektor USU Muryanto ini dapat ditindaklanjuti.
"Kami masih percaya dengan Wali Amanat, karena di dalamnya semua unsur ada, dari masyarakat, dari tokoh itu semua ad, dan kami yakini tidak hanya satu kepentingan di Wali Amanat," tukasnya.
Sebelumnya, Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Muryanto, dilaporkan ke Bawaslu Sumut, Senin (25/11/2024). Ia dilaporkan karena diduga cawe-cawe di Pilgub Sumut 2024.
Muryanto dilaporkan oleh Tim Hukum Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Sumut-Wakil Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala.
"Ada indikasi kuat atas keterlibatan beliau yang begitu aktif di Pilkada Sumatera Utara," kata Ketua Tim Hukum Edy-Hasan, Yance Aswin.
Yance menuding Muryanto telah mengatur dan mempersiapkan kemenangan pasangan calon (Paslon) Bobby Nasution-Surya pada hari pencoblosan, Rabu 27 November 2024.
"Betapa hebatnya Muryanto pada 27 November jam 13.30 WIB, akan mempersiapkan kemenangan pasangan kosong satu, (sebesar) 68 persen," ujarnya.
Yance menuding bahwa hasil kemenangan 68 persen ini akan diterbitkan di stasiun televisi nasional.
Berita Terkait
-
Habis Kesabaran, KPK Ancam Jemput Paksa Rektor USU yang Mangkir Pemeriksaan
-
Ngotot Periksa Rektor USU, KPK Sebut Muryanto Amin Masuk 'Circle' Bobby Nasution dan Topan Ginting
-
Hasto Bacakan Duplik, Eks Wakapolri Oegroseno hingga Edy Rahmayadi Ikut Pantau Sidang, Ada Apa?
-
Perbandingan PSSI Era Edy Rahmayadi vs Erick Thohir: Dulu Gelar Liga Putri, Kini Fokus Naturalisasi
-
Hanya di Era Edy Rahmayadi, Liga Putri hingga Piala Indonesia Bisa Digelar Bersama Kompetisi Lainnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy