SuaraSumut.id - Perhitungan hasil pemungutan suara Pilgub Sumut 2024 mulai berlangsung, Rabu (27/11/2024) siang. Di TPS 044, Jalan Bakti Karya, Kecamatan Medan Johor, paslon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2, Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala unggul.
TPS tersebut merupakan basis kediaman Edy Rahmayadi untuk menggunakan hal suaranya. Dari hasil hitungan KPPS TPS 44, Edy Rahmayadi unggul perolehan suara 146 suara. Sedangkan Bobby Nasution-Surya hanya memperoleh 65 suara.
"Ya untuk penghitungan Pilgub Sumut (TPS 44 Bakti Karya) sudah selesai penghitungan di awal. Selanjutnya akan penghitungan suara Walikota Medan," kata Ketua KPPS TPS 44 Bakti Karya, Sari Aprida.
Dengan hasil tersebut, total 211 suara yang terhitung dari total 562 DPT yang terdaftar di TPS 044. Artinya, tidak sampai 50 persen DPT yang memakai hak pilih di TPS tersebut.
Sebelumnya, Edy mengaku optimis menang dalam Pilgub Sumut 2024. Dirinya pun yakin akan kembali menjadi Gubernur Sumut.
"Satu persen pun yang penting menang. Saya yakin akan menjadi gubernur Sumut periode 2025-2030," kata Edy usai mencoblos.
Menurut Edy, hasil hitung cepat atau quick count tidak menjadi landasan untuk memenangkan pemilihan kepala daerah.
"Nanti hasilnya di real count yang diumumkan Komisi Pemilihan Umum," ujarnya.
Edy menggunakan hak suaranya di TPS 044 di Jalan Karya Bakti, Kecamatan Medan Johor. Sebelum mencoblos, ia terlebih dahulu meminta restu kepada ibunya, lalu menggunakan hak pilih bersama istri dan anak-anaknya.
Berita Terkait
-
Lawan Menantu Jokowi di Pilkada Sumut, Ibunda Edy Rahmayadi: Semoga Anak Saya Menang
-
Momen Bobby Nasution dan Kahiyang Mencoblos di TPS 15: Insya Allah Menang, Kita Sudah Doa dan Ikhtiar
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
-
Jubir Bantah Bobby Nasution-Surya Politik Uang dan Pengerahan Perangkat Pemerintah
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
Terkini
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap
-
Viral di Media Sosial, Pelayanan Ramah CS BRI untuk Nasabah Disabilitas Tuai Pujian Publik