SuaraSumut.id - Timezone terus berinovasi untuk menghadirkan pengalaman hiburan yang lebih seru dan berkesan. Kali ini, mereka hadir di lantai 4 Sun Plaza Medan. Dengan luas 1.753,8 m², Timezone Sun Plaza Medan memiliki lebih dari 146 permainan yang canggih dan modern.
Deputy General Manager Operations TEEG Indonesia Paulus Frands Loyd Gurning mengatakan pihaknya membawa Laser Tag pertama di Medan, yang menawarkan pengalaman seru dan menjadi salah satu permainan yang wajib untuk dicoba.
Selain itu, pengunjung dapat menikmati beragam permainan, seperti social bowling, bumper cars, VR, dan area khusus claw time dengan 37 mesin capit.
"Dengan desain modern dan fasilitas yang ramah keluarga, Timezone Sun Plaza menawarkan tempat yang aman dan seru untuk bersenang-senang tanpa batas," katanya, Sabtu (14/12/2024).
General Manager Marketing TEEG Indonesia Kikie Randini menjelaskan, Timezone Sun Plaza juga memiliki party room yang dapat menampung hingga 40 orang.
Tempat ini cocok untuk mengadakan ulang tahun anak, team-bonding perusahaan, atau momen berkesan lainnya, ruang ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Ada juga party host yang enerjik dan dapat membantu untuk melengkapi setiap detail, memastikan pengalaman yang lancar dan menyenangkan bagi semua.
"Paket party room tersedia mulai dari Rp 200 ribu per orang, dengan minimal pemesanan 10 orang. Setiap paket sudah termasuk waktu bermain selama 90 menit dan power ticket untuk setiap tamu yang dapat ditukarkan dengan suvenir menarik," ujarnya.
Timezone Sun Plaza menawarkan promosi best deal eksklusif. Dengan pembelian minimum Rp 600 ribu, para pengunjung akan mendapatkan double tizo dan merchandise premium Timezone.
Penawaran khusus ini hanya tersedia untuk pembelian di tempat. Selain itu, hadiah corkcicle canteen 16oz dalam jumlah terbatas juga tersedia sebagai hadiah eksklusif untuk pembelian tizo tertentu selama periode pembukaan.
Timezone Sun Plaza juga menyelenggarakan kompetisi sekolah, yang menampilkan pertandingan bola basket, laser tag, dan bowling untuk siswa SD dan SMP, dan SMA di Medan. Acara digelar pada 14 hingga 15 Desember 2024, dengan total hadiah 6.000 tizo.
Berita Terkait
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Menang Dramatis atas Medan Falcons, Pelatih Tak Puas
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Demo di Depan Kedubes AS Sempat Buat Lalu Lintas Tersendat
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana