SuaraSumut.id - Polisi menangkap pelaku dalam kasus mayat pelajar perempuan dalam karung di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara (Sumut).
Hal ini disampaikan Kasi Humas Polres Sergai Ipda Dhyka Napitupulu ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Senin (16/12/2024).
"Iya sudah diamankan," katanya.
Namun demikian, polisi belum menyampaikan secara rinci terkait identitas pelaku, kronologi maupun motif pembunuhannya.
"Masih dalam pendalaman," ujarnya.
Sebelumya, mayat seorang pelajar perempuan berinisial AS ditemukan dalam karung di Kabupaten Sergai, Sumut.
Mayat korban ditemukan di Dusun 3 Desa Lubuk Saban, Kecamatan Pantai Cermin, pada Jumat 13 Desember 2024. Jasad korban pertama kali ditemukan masyarakat.
"Polisi mendapat informasi dari masyarakat tentang adanya penemuan mayat di dalam karung," kata Kapolsek Pantai Cermin AKP Herwin.
Pihak kepolisian lalu turun ke lokasi kejadian usai menerima informasi tersebut. Petugas menemukan mayat dalam karung goni yang berada di kebun sawit milik masyarakat.
Saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), petugas menemukan satu helm warna hitam yang diduga milik pelaku pembunuhan yang saat ini masih dalam penyelidikan.
Jasad korban telah dibawa ke RS Bhayangkara untuk diautopsi. Petugas masih menyelidiki kasus penemuan mayat tersebut.
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
-
Mensos Salurkan Santunan Rp15 Juta bagi Ahli Waris Korban Bencana di Sibolga
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini
-
Dua Remaja Hanyut di Sungai Deli Serdang, Ditemukan Meninggal Dunia
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran