Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 05 Januari 2025 | 11:39 WIB
Ilustrasi kecelakaan. [Suara.com/Eko Faizin]

SuaraSumut.id - Polda Sumut mencatat ada 130 kasus kecelakaan yang terjadi selama Operasi Lilin Toba 2024. Dari jumlah tersebut, 31 orang meninggal dunia.

"Angka kecelakaan lalu lintas 130 kejadian. Korban meninggal 31 orang," kata Dirlantas Polda Sumut, Kombes Muji Ediyanto, kemarin.

Muji mengatakan bahwa angka kecelakaan tahun ini menurun jika dibandingkan dengan dari tahun 2023 yang tercatat sebanyak 225 kasus.

Selama Operasi Lilin Toba 2024 ada 51 orang mengalami luka berat dan 131 mengalami luka ringan. Sedangkan kerugian materi mencapai Rp 563,95 juta.

"Penurunan kecelakaan ini merupakan langkah strategis Polisi yang terus meningkatkan pengawasan dan penegakan hukum terhadap pelanggaran yang berpotensi kecelakaan di jalan raya," ujarnya.

Sebelumnya, sebanyak 12.006 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan perayaan natal dan tahun baru 2025 dalam Operasi Lilin Toba 2024. Personel gabungan itu terdiri dari TNI/Polri dan pemerintah setempat.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi mengatakan Operasi Lilin Toba 2024 dilaksanakan sejak 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

"Kami pastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah, mudik, dan berwisata dengan aman karena operasi ini mencerminkan sinergi kuat antarPolri dan pemangku kepentingan lainnya," kata Hadi.

Load More