SuaraSumut.id - Program makan bergizi gratis resmi dilakukan serentak di Indonesia, hari ini Senin (6/1/2025). Di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Kodam I/Bukti Barisan (Kodam I/BB) melaksanakan makan bergizi gratis di sejumlah sekolah dasar negeri (SDN).
Staff Ahli Pangdam I/BB Bidang OMP Kolonel Arm Erick Simanjuntak mengatakan sekolah yang dilaksanakan makan bergizi gratis yakni SDN di Medan Tuntungan dan Brayan, Medan Barat.
"Hari ini (total) semuanya 650 pax (makan bergizi gratis)," katanya di SDN 067246 di Tanjung Selamat, Kecamatan Medan Tuntungan.
Dirinya merinci ada 250 pax makan bergizi gratis yang didistribusikan di SDN 067246 Medan Tuntungan dan 450 pax untuk SDN di Brayan.
Pada makan bergizi gratis hari ini tidak ada menu susu. Makanan yang dijadikan berupa ayam gulai, sayur buncis, tempe, dan buah melon.
"Standarnya untuk kebaikan gizi anak, ada ayam, ada sayur, ada buah, cuma satu tidak sempurna tidak ada susu, tapi inilah kemampuan kita, paling tidak empat sehat itu tercapai," ujarnya.
Lebih lanjut disampaikannya, program makan bergizi gratis ini akan dilaksanakan Kodam I/BB selama satu bulan ke depan.
"Dan ini direncanakan untuk satu bulan ini, apakah bulan depan masih lanjut kita tunggu, ini programnya dari Panglima Kodam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto," ujarnya.
"Kita bagi-bagi lah di Medan ini, sekolah dasar negeri bisa merasakan, tiap hari di sekolah-sekolah di Kota Medan," jelasnya.
Sementara, salah seorang siswi SDN 067246, Kenza berharap kiranya program makan bergizi gratis ini bisa dirasakan setiap hari.
"Kalau bisa setiap hari," ucapnya saat menyantap makanan di halaman sekolah beramai-ramai.
Kenza mengatakan menu makanan bergizi gratis yang disajikan terasa enak dan lezat.
"Enak, pedas manis," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
MBG Selama Ramadan Dianggap Penting Agar Nutrisi Anak Tetap Terpenuhi
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Jepang Studi Banding Program MBG di Indonesia
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan