SuaraSumut.id - Personel Polres Langkat menggelar tradisi punggahan dalam rangka menyambut bulan Ramadan 1446 H/2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Jananuraga Polres Langkat setelah apel pagi, Jumat (28/2/2025).
Kapolres Langkat, AKBP David Triyo Prasojo mengatakan, kegiatan punggahan merupakan tradisi untuk menyambut bulan suci Ramadan dengan berkumpul bersama seluruh personel dan melaksanakan sarapan pagi bersama.
“Menjelang bulan Ramadan, kami berkumpul dan bersilaturahmi sambil menikmati sarapan bersama. Ini menjadi momen untuk saling memaafkan serta berdoa agar diberikan kesehatan dan keselamatan,” ujar AKBP David Triyo Prasojo.
Kapolres juga mengingatkan seluruh personel beragama Islam untuk tetap bersyukur dan mempererat tali silaturahmi dalam menyambut Ramadan. Ia berharap momentum ini dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan keimanan dan kinerja dengan tetap mendasarkan segala aktivitas pada ketakwaan kepada Allah SWT.
Kegiatan punggahan ini turut diisi dengan tausiah singkat oleh Al Ustadz Ibrahim Fansuri. Dalam ceramahnya, ia mengajak para personel kepolisian untuk menjadi aparat yang beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.
Selain itu, Ustaz Ibrahim menekankan pentingnya meningkatkan ibadah selama bulan Ramadan serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Ia juga mengingatkan bahwa tugas utama sebagai anggota Polri adalah melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat dengan penuh keikhlasan.
“Mari kita manfaatkan Bulan Suci Ramadan dengan sebaik-baiknya. Sebagai anggota Polri, kita sudah diberikan lahan pengabdian, tinggal bagaimana kita mengelolanya agar bisa memberi manfaat bagi masyarakat dengan landasan keimanan dan ketakwaan. Insya Allah, tugas yang dijalankan dengan niat baik akan menjadi amal ibadah,” tutupnya. (antara)
Berita Terkait
-
Apa Agama Sarwendah? Bagi-bagi Sajadah dan Sarung Saat Ramadan 2025
-
Cara Bayar Zakat Fitrah Ramadan 2025, Lengkap dengan Niat, Doa dan Waktu Terbaik Membayarnya
-
Sambut Bulan Suci Ramadan, Masyarakat Kini Bisa Bayar Zakat dengan Inovasi Zakat Crypto
-
Jelajah Cirebon Sambil Ngabuburit: 10 Destinasi Wajib Kunjungi Saat Ramadan!
-
Asuransi Jasindo Berkontribusi dalam Sobat Aksi Ramadan 2025
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus