SuaraSumut.id - Seorang pria di Medan, Sumatera Utara (Sumut), ditangkap setelah diduga mencabuli anak tetangganya yang berusia 7 tahun.
Kejadian memilukan tersebut terungkap setelah korban mengalami sakit saat buang air kecil. Sang ibu kemudian bertanya kepada korban. Dengan polos korban mengaku telah mendapatkan tindakan senonoh.
Ibu korban kemudian melaporkan kejadian yang dialami anaknya ke kantor polisi. Pihak kepolisian yang mendapat laporan lalu melakukan penyelidikan. Singkat cerita, polisi menangkap pelaku berinisial TS usia 45 tak jauh dari rumahnya.
"Pelaku cabul terhadap anak di bawah umur sudah diamankan," kata Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan AKP Riffi Noor Faizal ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Selasa (4/3/2025).
TS kemudian dibawa ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan.
Dalam aksinya pelaku diduga memanggil korban saat sendirian di luar rumah. Pelaku lalu mengajak korban ke lokasi sepi dan melakukan perbuatan cabul dengan memasukan jari tangannya ke kemaluan korban.
Akibat perbuatannya TS, korban yang masih berusia 7 tahun mengalami kesakitan saat buang air kecil.
"Dari hasil pemeriksaan tersangka mengakui perbuatannya dan saat ini masih menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Anak SD Diduga Bunuh Ibu di Medan: Kejanggalan Kasus dan Mengapa Polisi Sangat Berhati-hati
-
Han So Hee dan Jeon Jong Seo Lakukan Aksi Kriminal Penuh Risiko di Project Y
-
Jenazah Alvaro Kiano Nugroho Diserahkan Kembali ke Keluarga
-
3 Film Kriminal di Netlix Cocok untuk Gen Z yang Suka Menyelidiki Seperti Detektif
-
Langsung Ditangkap Polisi! Ini Tampang Pelaku yang Diduga Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus
-
Aceh Alami 1.556 Gempa Bumi Sepanjang 2025
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026