SuaraSumut.id - Polda Sumut menggelar Operasi Patuh Toba mulai 14 hingga 27 Juli 205. Tercatat sebanyak 12.222 pelanggaran lalu lintas ditindak selama sepekan.
"Penindakan 12.222 itu merupakan dari tilang manual, ETLE statis, ETLE mobile maupun teguran kepada para pengendara lalu lintas," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Ferry Walintukan di Medan, Senin 21 Juli 2025.
Ferry mengatakan angka pelanggaran ini menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat terhadap aturan lalu lintas masih perlu ditingkatkan.
"Angka pelanggaran ini menjadi cerminan, kesadaran masyarakat terhadap tertib berlalu lintas masih perlu ditingkatkan. Oleh karena itu, penindakan kami imbangi dengan edukasi secara masif," ujar Ferry.
Selain melakukan penindakan terhadap pengendara, pihaknya melaksanakan berbagai kegiatan pembinaan dan penyuluhan.
Seperti, melakukan pertemuan dengan komunitas pengguna kendaraan roda dua dan roda empat, dan juga melakukan dialog dengan asosiasi pengusaha, paguyuban, dan pemilik kendaraan angkutan barang atau logistik.
Pihaknya juga melaksanakan kegiatan preventif seperti, pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli rutin juga digelar intensif di berbagai titik rawan untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan menekan potensi kecelakaan.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk lebih disiplin dan mematuhi aturan lalu lintas. Operasi ini bukan untuk mencari kesalahan, melainkan demi keselamatan bersama di jalan raya," kata dia.
Polda Sumut mengerahkan sebanyak 1.549 personel gabungan terdiri dari Polda Sumut, jajaran kepolisian resor, TNI, dinas perhubungan, Satpol PP, Jasa Raharja, dan instansi terkait lainnya.
Berita Terkait
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
OJK Sorot Modus Penipuan e-Tilang Palsu
-
Ciri-ciri Modus Penipuan SMS E-Tilang Palsu, Ini Bedanya dengan yang Resmi
-
Jakarta Siap Dipantau 1.000 Kamera e-TLE pada 2026, Penindakan Lalu Lintas Bakal 95% Elektronik
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat