SuaraSumut.id - Perebutan gelar juara Free Fire paling bergengsi bakal memanas. Free Fire World Series Southeast Asia (FFWS SEA) 2025 Fall akan dimulai pada 15 Agustus 2025.
Sebanyak 18 tim terbaik dari Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam akan memperebutkan tiket menuju grand finals.
Indonesia akan diwakili oleh lima tim, yaitu Kagendra, RRQ Kazu, EVOS Divine, Bigetron by Vitality, dan ONIC—sang juara bertahan. Kelima tim ini akan menghadapi 13 tim tangguh lainnya dari Thailand (5), Vietnam (5), dan Malaysia (3).
Pertandingan dimulai dengan babak Knockout mode Battle Royale selama enam pekan, dari 15 Agustus hingga 21 September 2025.
Babak Knockout mode Battle Royale (BR) terbagi menjadi dua fase kualifikasi untuk menentukan 12 tim yang berhak melaju ke Grand Finals.
Kualifikasi fase pertama berlangsung selama dua pekan (15-24 Agustus 2025) dengan 12 tim bertanding setiap hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.
Sebanyak 12 tim teratas dari Fase Pertama akan lolos ke Kualifikasi Fase Kedua (30 Agustus–14 September 2025), yang digelar setiap Sabtu dan Minggu.
Tim yang meraih peringkat pertama di klasemen harian akan langsung mengamankan tiket ke Grand Finals. Total enam tim akan lolos otomatis dari Week 3-Week 5.
Pada fase kedua, tim peringkat 13-17 dari fase pertama akan mendapat kesempatan kedua untuk lolos, menggantikan tim yang sudah meraih tiket otomatis.
Tim peringkat ke-13 akan mulai bermain pada pertandingan kedua pekan ke-3, peringkat ke-14 pada pertandingan pertama pekan ke-4, dan seterusnya.
Skema ini akan menghasilkan 12 tim terakhir untuk dbersaing memperebutkan enam tiket terakhir menuju Grand Finals pada Week 6 (20–21 September 2025).
Tim yang finis di posisi enam besar klasemen selama dua hari pertandingan akan lolos ke Grand Finals di Bangkok, Thailand pada 5 Oktober 2025.
Babak Grand Finals mode Battle Royale di Thailand juga menjadi ajang kualifikasi Asia Tenggara menuju FFWS Global Finals 2025 di Jakarta.
Delapan tim teratas dari Grand Finals akan mendapatkan tiket ke Global Finals. EVOS Divine dipastikan akan menjadi tim ke-9 dari kawasan Asia Tenggara berkat tiket otomatis yang mereka dapatkan dari gelar juara di Esports World Cup (EWC) 2025: Free Fire.
FFWS SEA 2025 Fall: Clash Squad
Berita Terkait
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 15 Januari 2026, Ada Jujutsu Kaisen Battle Card dan Sukuna Voucher
-
Karya Terbaru Sutradara Squid Game, The Dealer Hadirkan Jung So-min Jadi Dealer Kasino
-
49 Kode Redeem FF 15 Januari 2026, Tips Dapatkan Bundle Megumi dan Nobara
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh